Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda UFC, Georges St-Pierre, menegaskan bahwa duel impian melawan Khabib Nurmagomedov tidak akan pernah terwujud.
Georges St-Pierre alias GSP menutup rapat harapan banyak pihak yang menginginkan adanya duel antara dia melawan mantan juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov.
Selama ini, sosok berjuluk The Rush itu memang selalu dikaitkan dengan Nurmagomedov.
Hal tersebut dimulai dari keinginan Nurmagomedov bertarung melawan St-Pierre, yang saat itu masih aktif di oktagon.
Baca Juga: Khabib Miliki Duel Impian, Ingin GSP vs Kamaru Usman Bentrok di Oktagon
Namun, UFC tidak pernah memberikan restu kepada Nurmagomedov sampai akhirnya St-Pierre memutuskan pensiun pada tahun 2019.
Setahun setelah GSP pensiun, Nurmagomedov pun mengikuti langkah sang legenda dengan menutup kariernya yang memiliki rekor 29 kemenangan tanpa putus.
Baca Juga: GSP dan Duel Melawan Khabib Nurmagomedov yang Tak Direstui UFC
Kini, agenda pertarungan dibicarakan lagi setelah St-Pierre dan Nurmagomedov tak lagi berstatus petarung aktif UFC.
Dukungan bahkan diberikan oleh Presiden UFC, Dana White, yang ingin melihat penampilan Nurmagomedov satu kali lagi.
Kendati demikian, GSP pesimistis mega duel melawan sosok berjuluk The Eagle itu akan terwujud.
Baca Juga: GSP Ramal Pemenang Dustin Poirier vs Conor McGregor III pada UFC 264
"Saya percaya jika Anda mewujudkan pertarungan itu 10 kali, maka akan menampilkan 10 hasil yang berbeda," kata St-Pierre kepada Bleacher Report, dikutip BolaSport.com dari BJPENN.com.
"Namun, sayangnya kita tidak akan pernah melihatnya (pertarungan melawan Nurmagomedov)," ucap dia lagi.
Meski tidak akan pernah bisa melawan Nurmagomedov, St-Pierre mengaku tidak menyesal karena telah menutup karier di UFC dengan gemilang.
Selama beraksi di oktagon, GSP dikenal sebagai salah satu petarung UFC yang dominan dengan meraih 26 kemenangan dari 28 pertarungan.
Baca Juga: Penuh Risiko, GSP Sarankan Jon Jones Jangan Lawan Stipe Miocic
St-Pierre juga menyabet gelar juara kelas welter serta sabuk kelas menengah usai mengalahkan Michael Bisping pada tahun 2017.
Deretan prestasi inilah yang kemudian mengantar St-Pierre masuk dalam Hall of Fame UFC.
"Sangat disayangkan, tetapi dapat dilihat dari hal positif bahwa kami berdua menyelesaikan karier dengan warisan yang besar dan tidak ternoda," kata Georges St-Pierre.