Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Calon Bek Timnas Indonesia setelah Dipinang Klub Top Eropa

By Alif Mardiansyah - Selasa, 6 Juli 2021 | 13:15 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Kevin Diks saat diskusi virtual bersama beberapa media Indonesia terkait naturalisasi. (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Cikal bakal pilar timnas Indonesia, Kevin Diks, memberikan tanggapannya seusai dirinya sah direkrut salah satu tim beken di Eropa.

Bagi sebagian pencinta timnas Indonesia mungkin sudah tidak asing lagi mendengar nama Kevin Diks.

Sebab, Kevin Diks yang merupakan pemain blasteran Indonesia-Belanda itu sempat menghebohkan publik dengan sempat mengutarakan keinginannya memperkuat timnas Indonesia.

Namun, keinginan Kevin Diks membela timnas Indonesia itu hingga kini belum tercapai.

"Ya benar, (mereka) sudah kontak agen saya 2-3 bulan lalu. Mereka (PSSI) mengatakan akan kembali mengontak dalam tempo satu pekan, tapi sampai sekarang belom dikontak lagi. Agak membingungkan," kata Kevin Diks dalam diskusi Virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Oktober 2020.

"Jelas Belanda punya banyak pemain bintang. Tapi saya pikir masih punya potensi buat main buat Belanda lagi. Dua tahun lalu saya hampir main buat Belanda tapi cedera."

Baca Juga: Pemain Persija Riko Simanjuntak Punya Ritual Sebelum Bertanding

"Tapi ini (memperkuat timnas Indonesia) soal kebanggaan, saya mau bawa Indonesia ke peta sepak bola dunia, dari saya atau Sandy Walsh yang datang dari Eropa," ujar Kevin

Walaupun impiannya membela timnas Indonesia belum tercapai, namun Kevin Diks kini semakin menunjukkan sinarnya di Eropa.