Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Muka Kasper Schmeichel Kena Serangan Laser saat Gagalkan Penalti Harry Kane

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 8 Juli 2021 | 11:45 WIB
Kiper timnas Denmark, Kasper Schmeichel, melakukan penyelamatan dalam laga semifinal EURO 2020 kontra timnas Inggris di Stadion Wembley, Rabu (7/7/2021). (TWITTER.COM/EURO2020)

BOLASPORT.COM - Wajah kiper timnas DenmarkKasper Schmeichel, terkena serangan laser dari oknum suporter timnas Inggris saat menggagalkan penalti Harry Kane di semifinal EURO 2020.

Kasper Schmeichel menjadi korban kejahilan oknum suporter timnas Inggris saat menghadapi The Three Lions pada semifinal EURO 2020 di Stadion Wembley, Kamis (8/7/2021) dini hari WIB.

Aksi tidak terpuji itu terjadi saat Harry Kane hendak mengeksekusi penalti untuk Inggris pada menit ke-104.

Penalti itu diberikan wasit kepada Inggris setelah Raheem Sterling dilanggar Joakim Maehle di dalam kotak terlarang.

Aksi sorotan laser tersebut dilakukan untuk memecah konsentrasi Schmeichel.

Baca Juga: Top Scorer EURO 2020 - 2 Gol Lagi, Harry Kane Kudeta Cristiano Ronaldo

Namun, upaya yang dilakukan oknum suporter Inggris tak membuahkan hasil lantaran Schmeichel dengan fantastis mampu menepis bola hasil tendangan Kane.

Sayang, penyerang Tottenham Hotspur itu kembali menyambar bola rebound lewat sepakan kaki kanan yang menjadi gol.

Laga berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan pasukan Gareth Southgate.

Pembawa acara televisi, Mark Pougatch, mengecam tindakan tak sportif tersebut.

Dia juga berharap Schemeichel tak kecewa dengan tindakan itu. 

"Kami harus menunjukkan kepada Anda sesuatu yang terjadi saat Harry Kane mengambil penalti. Ini benar-benar tidak dapat diterima dan konyol," kata Mark Pougatch seperti dikutip The Express.

"Lihat, seseorang menembakkan laser dari tribune."

"Siapa pun mereka, tindakan mereka itu bodoh."

"Apakah itu pria atau wanita yang melakukannya, kami berharap hal tersebut tidak membuat Kasper Schmeichel kecewa," tutur Pougatch menambahkan.

Baca Juga: EURO 2020 - Italia vs Inggris, Final Impian Jose Mourinho Terwujud

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P