Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Tim Ungkap Penyebab Fabio Quartararo Moncer pada MotoGP 2021

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 9 Juli 2021 | 14:30 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat berbicara pada sesi konferensi pers MotoGP Jerman 2021. (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

 

BOLASPORT.COM - Manajer Monster Energy Yamaha, Massimo Meregalli, mengatakan penyebab Fabio Quartararo bisa moncer pada MotoGP 2021.

Fabio Quartararo berhasil menjadi pemimpin sementara klasemen MotoGP 2021 dengan mengantongi 156 poin.

Dengan menduduki tempat tersebut, Fabio Quartararo kini difavoritkan untuk menjadi juara dunia MotoGP musim ini.

Adapun Yamaha sudah tidak pernah memenangkan gelar juara dunia lagi sejak Jorge Lorenzo pada 2015 lalu.

Baca Juga: Bos UFC Kukuh Sabung Kamaru Usman dengan Colby Covington

Musim ini merupakan debut Quartararo mendapat pekerjaan di tim pabrikan Yamaha usai sukses di tim satelit.

Pembalap berjuluk El Diablo itu dipromosikan ke tim pabrikan Yamaha untuk menggantikan posisi Valentino Rossi.

Dan benar saja, perjudian Yamaha mengganti posisi Valentino Rossi dengan Quartararo berbuah keuntungan.

Kesuksesan Quartararo tampil gemilang pada MotoGP 2021 bukan datang tiba-tiba.

Baca Juga: UFC 264 - Conor McGregor Lecehkan Saus Sambal Dustin Poirier

Menurut Massimo Meregalli, kunci keberhasilan pembalap Prancis itu melejit adalah menikmati setiap momen yang ada.

"Saya pikir Fabio menderita di seri pertama, mungkin ada beberapa tekanan, tetapi mulai seri kedua, dia bisa menang. Dia menang di Qatar, lalu di Portimao, berikutnya hampir menang di Jerez jika tanpa masalah cedera, kemudian di Mugello dan Assen," kata Meregalli kepada MotoGP.com, dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Penampilannya sangat kuat dan konsisten, karena dia juga naik podium di lintasan basah yang mungkin bukan situasi favoritnya."

"Dia berusia 22 tahun, ketika saya melihat dia bekerja mempersiapkan balapan bersama krunya, itu adalah kejutan yang bagus. Dia sangat bertekad, tetapi yang membuat saya terkesan adalah dia mampu bersenang-senang."

"Dia berjuang di setiap sesi, tetapi sambil menikmati prosesnya dan itu adalah poin tambahan yang positif," katanya melanjutkan.

Baca Juga: Hasil Drawing Olimpiade Tokyo 2020 untuk Tim Bulu Tangkis Indonesia

Kesuksesan Quartararo dalam berkarier musim ini membuat rekan setimnya, Maverick Vinales, tampak kesal.

Maverick Vinales pada akhirnya memutuskan untuk keluar dari Monster Energy Yamaha pada akhir musim.

Disinyalir, pembalap Spanyol itu akan bergabung dengan Aprilia pada MotoGP 2022.

Sementara Franco Morbidelli dipandang akan menjadi kandidat utama untuk menggantikan posisi Vinales di tim pabrikan Yamaha.

Jika terjadi, Morbidelli nantinya akan reuni dengan Quartararo yang pernah sama-sama membela tim satelit Yamaha.

Baca Juga: Bos UFC Beri Kabar Terbaru Potensi Comeback Khamzat Chimaev

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P