Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub Liga 1, Tira Persikabo meliburkan kegiatan latihan tim, sebagai bentuk mematuhi aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat.
Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko, dalam rilis yang diterima BolaSport.com, Sabtu (10/7/2021).
Dikatakan Igor Kriushenko, Tira Persikabo direncanakan kembali berlatih bersama pada 21 Juli 2021.
Sementara itu, kebijakan PPKM Darurat diberlakukan hingga 20 Juli mendatang.
Baca Juga: Final EURO 2020 - Khabib Nurmagomedov Jagokan Inggris Kalahkan Italia
Itu pun juga akan tergantung dari perkembangan situasi COVID-19 terkini.
Saat ini, angka penyebaran COVID-19 di Tanah Air tengah melonjak.
"Untuk mendukung kebijakan pemerintah terkait PPKM Darurat," ujar Igor Kriushenko.
Baca Juga: Cerita di Balik Terlambat Datangnya Pelatih Anyar PSM Makassar
"Kami (Tira Persikabo) liburkan aktivitas tim sampai tanggal 20 Juli mendatang."
"Dan (tim) akan (kembali) berlatih pada 21 Juli," ujar pelatih asal Belarusia tersebut.
Keputusan Tira Persikabo yang meliburkan latihan tim mengikuti langkah yang sebelumnya juga sudah dilakukan beberapa tim.
Baca Juga: EURO 2020 - Tiga Orang di Timnas Italia Positif COVID-19 Jelang Final
Di antaranya Persija Jakarta, Persib Bandung, dan PSS Sleman.
Adapun situasi pandemi COVID-19 saat ini juga berimbas terhadap pelaksanaan kompetisi Liga.
Gelaran Liga 1 yang semula direncanakan berlangsung pada 9 Juli 2021 mesti diundur untuk sementara.
Perhelatan Liga 1 dijadwalkan akan digulirkan pada Agustus mendatang.