Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final EURO 2020 - Gelandang Inggris Sudah Punya Firasat Timnya Akan Juara EURO 2020

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 11 Juli 2021 | 05:15 WIB
Selebrasi gelandang timnas Inggris, Kalvin Phillips, dalam duel Euro 2020 kontra Kroasia di Wembley, London, 13 Juni 2021. (TWITTER.COM/ENGLAND)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Inggris, Kalvin Phillips, sudah punya firasat timnya akan juara EURO 2020 sejak pertama kali bertanding.

Timnas Inggris akan menghadapi timnas Italia pada final EURO 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris, Senin (12/7/2021) pukul 02.00 WIB.

Final tersebut menjadi final pertama The Three Lions sejak final Piala Dunia 1966 ketika mereka menjadi juara. 

Kalvin Phillips menjadi bagian penting perjalanan Inggris di EURO 2020. Pemain Leeds United tersebut selalu turun dalam setiap pertandingan Inggris.

Total, Phillips membukukan 545 menit bermain di EURO 2020. Ia pun berpeluang turun pada laga final kontra Italia. 

Dikutip BolaSport.com dari Mirror, Phillips sudah punya pikiran tim Negeri Ratu Elizabeth II itu bisa membawa pulang trofi EURO 2020.

“Saya pribadi punya perasaan Inggris akan juara sejak pertandingan pertama Inggris melawan Kroasia. Dengan sejarah pertemuan kedua tim, bisa menang melawan Kroasia adalah hal yang penting,” kata Phillips. 

“Menurut saya setelah pertandingan itu, Inggris bisa mengalahkan semua tim di Grup D. Lalu setelah itu Inggris bertemu Jerman.”

Baca Juga: Final EURO 2020 - Inggris Tak Gentar dengan Sejarah Mentereng Italia

“Para pemain Inggris tahu Jerman akan jadi salah satu tim terbaik yang kami hadapi. Laga pertama melawan Kroasia dan pertandingan versus Jerman adalah penentu,” ucap Phillips menambahkan.

Inggris menang 1-0 melawan timnas Kroasia pada matchday 1 Grup D. Mereka lalu bermain imbang 0-0 melawan timnas Skotlandia dan menang 1-0 atas timnas Republik Ceska.

Sebagai juara Grup D, Kalvin Phillips dkk bersua timnas Jerman yang menjadi runner-up Grup F pada laga babak 16 besar.

Baca Juga: 4 Pemain Timnas Italia di EURO 2020 Sempat Setim Sama Bek Persija

Inggris sukses menang 2-0 atas Jerman. 

Phillips menilai kemenangan kontra Kroasia dan Jerman sangat melecut kepercayaan diri timnya. 

“Kami sampai pada titik ketika kami bisa percaya pada kemampuan diri sendiri. Pada awal turnamen, kami semua melihat tim lain dan berpikir apakah kami bisa melangkah jauh,” kata Phillips. 

Baca Juga: EURO 2020 - UEFA Jatuhkan Hukuman kepada Inggris Terkait Insiden Laser

“Namun, para pemain dan staf membuat tim Inggris sangat menyatu. Inggris tampil percaya diri dan tidak pernah merasa akan kalah,” tutur Phillips lagi. 

Inggris mencatat rekor impresif selama EURO 2020. Selain tidak terkalahkan, skuad asuhan Gareth Southgate juga tidak kebobolan pada lima pertandingan. 

Satu-satunya pemain yang sukses membobol gawang Jordan Pickford adalah winger Denmark, Mikkel Damsgaard.

Damsgaard mencetak gol free-kick pada laga semifinal kontra Inggris.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P