Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Asing Persija Yann Motta Bicara Makanan Favorit di Indonesia

By Abdul Rohman - Senin, 12 Juli 2021 | 05:30 WIB
Bek asal Brasil, Yann Motta resmi berseragam Persija Jakarta (Persija Jakarta)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Yann Motta, mengaku memiliki beberapa makanan favorit asal Indonesia meskipun belum lama tinggal di Tanah Air.

Hal itu diungkapkan Yann Motta dalam sesi tanya jawab di YouTube Persija Jakarta beberapa waktu lalu.

Yann Motta bergabung dengan Persija Jakarta pada Maret 2021.

Membela Persija Jakarta menjadi kali pertama bagi Yann Motta merumput di Indonesia.

Baca Juga: Kapan Liga 1 2021 Dimulai? Ini Kata Pelatih Persib Bandung

Dikatakan Motta, ada tiga makan yang ia sukai, yakni nasi goreng, mie goreng, dan soto.

Akan tetapi, Motta tidak menyukai makanan itu jika memiliki rasa pedas.

"Makanan Indonesia yang jadi favorit saya, saya suka dengan nasi goreng, tapi tidak pedas ya," kata pemain asal Brasil itu.

Baca Juga: 4 Pemain Ini Paling Diharapkan ke Persija, Termasuk Egy Maulana Vikri

"Nasi goreng saya suka, juga mie goreng, soto."

"Beli di dekat sini (tempat tinggal) ada seperti mie, sangat enak," sambung Motta.

Pemain berusia 21 tahun itu juga menyadari bahwa tidak baik jika mengonsumsi makanan di atas secara berlebihan.

Baca Juga: Link Live Streaming Final EURO 2020 Italia Vs Inggris - Penasbihan Tim Terbaik Eropa Hanya di Mola TV Akses Melalui BolaSport.com

Maka dari itu, Motta tidak terlalu sering menyantap nasi goreng, mie goreng, dan soto.

"Tentu tidak setiap hari (makan itu), hanya sesekali saya memakannya," kata mantan pemain Tanjong Pagar tersebut.

Selain itu, Motta mengaku juga bisa memasak makanan yang berasal dari Brasil.

"Sekarang saya memasak sendiri makanan Brasil, seperti ayam, nasi, salada, dan kacang-kacangan juga," ucap Motta.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P