Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Malaysia, Kalahkan Tim Makan Konate

By Alif Mardiansyah - Senin, 12 Juli 2021 | 07:45 WIB
Klub Malaysia, Penang FC yang diperkuat bek asal Indonesia Ryuji Utomo. (Penang FC)

BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Ryuji Utomo, tampil memperkuat Penang FC ketika berhadapan dengan klub Makan Konate, Terengganu FC.

Seusai diboyong timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Mei-Juni 2021, Ryuji Utomo memang kini telah kembali ke klubnya asal Malaysia, yakni Penang FC.

Baru-baru ini, pemain berlabel anggota timnas indonesia tersebut tampil dalam laga uji coba Penang FC melawan klubnya Makan Konate, Terengganu FC, pada 11 Juli 2021.

Sayangnya, Makan Konate tidak tampil saat Terengganu FC beruji tanding dengan Ryuji Utomo dkk.

Meskipun begitu, Terengganu FC tetap menurunkan beberapa pilar intinya seperti Charli de Murga, Shahrul Nizam Ros Hasni, dan Lee Tuck.

Di lain pihak, Penang FC pun tak mau kalah.

Penang FC menampilkan pemain-pemain vitalnya di starting line-up seperti Quentin Cheng, Ryuji Utomo, Rafael Vitor, David Rowley, hingga Sheriddin Boboev.

Baca Juga: Liga 2 Ditunda, PSMS Medan Beri Kritik Pedas ke PSSI dan PT LIB

Laga uji coba Penang FC versus Terengganu FC berlangsung di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Terengganu, Malaysia.

Pertempuran tersebut digelar secara tertutup sehingga tidak dihadiri oleh penonton.

Babak pertama, Penang FC mampu memimpin skor satu angka atas Terengganu FC.

Baca Juga: Orang Malaysia Ini Bantu Klub Liga Indonesia Lunasi Gaji 20 Pemain

Keunggulan tersebut dilesakkan oleh penyerang muda Penang FC, Azim Rahim, lewat tendangan penalti.

Pada jalannya paruh kedua, Ryuji Utomo dan kawan-kawan berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 untuk Penang FC.

Gol kedua Penang FC lahir pada menit ke-79 dan lagi-lagi melalui proses penalti.

Baca Juga: Bek Persija Otavio Dutra Ungkapkan Kesedihan Seusai Liga 1 Ditunda

Kali ini, Jafri Firdaus yang dipercaya menjadi algojo sepakan 12 pas.

Jafri yang tampil sebagai pemain pengganti berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Penang FC akhirnya berhasil mengalahkan Terengganu FC dengan skor 2-0 dalam partai uji tanding.

Ryuji Utomo dan kawan-kawan berhasil menjaga lini pertahanan Penang FC dari serangan-serangan Terengganu FC.

Alhasil selain kemenangan, Penang FC pun mencatatkan clean sheet alias tidak kebobolan.

Baca Juga: Persija Terapkan Latihan Mandiri, Begini Komentar Otavio Dutra

Susunan starting line-up

Terengganu FC : Suhaimi, Azarul Nazarith, Carli de Murga, Azam Azmi, Shahrul Nizam, Nik Akif, Dechi Marcel, Lee Tuck, Nasir Basharudin, Faiz Nasir, dan Isa Raman.

Penang FC Samuel Somerville, Quentin Cheng, Syazwan Zaipol, Ryuji Utomo, Rafael Vitor, Azwan Aripin, David Rowley, Al-Hafiz Harun, Marcus Mah, Azim Rahim serta Sheriddin Boboev.

 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P