Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Persib Ini Bicara tentang Jadi Minoritas di Persija Jakarta

By Arif Setiawan - Selasa, 13 Juli 2021 | 22:30 WIB
Maman Abdurrahman menjaga ketat Jonathan Bauman pada laga Persija Jakarta melawan Persib Ban (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Untuk saat ini, mantan pemain Persib, Maman Abdurrahman menyandang status sebagai salah satu pemain senior di Persija Jakarta.

Di tahun ini, usia Maman menginjak yang ke-39.

Angka tersebut menempatkan Maman menjadi pemain tertua kedua yang bermain untuk Persija.

Posisi pertama ditempati oleh Ismed Sofyan (41 tahun).

Meski begitu, Maman rupanya belum memikirkan tentang pensiun.

Baca Juga: Jauh dari Sang Istri, Ini yang Dilakukan Penyerang Persik Asal Lebanon

Usia yang terus bertambah justru membuat Maman semakin bersemangat.

"Sejujurnya, hal itu justru membuat saya terus bersemangat," kata Maman, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Lebih lanjut, Maman menilai dengan usianya saat ini posisinya di Persija menjadi minoritas.

Baca Juga: Gagal Penalti di Final EURO 2020, Bocah Ingusan Diperlakukan Begini saat Makan Malam Timnas Inggris

Dalah hal ini, minoritas yang dimaksud Maman yaitu karena sekarang mayoritas skuad Persija dihuni pemain Muda.

Instagram.com/persijajkt
Bek senior Persija Jakarta Maman Abdurrahman dalam latihan resmi jelang hadapi tuan rumah Tira Persikabo di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (16/2/2019).

Oleh sebab itu, pemain yang pernah membela Persib ini menyebut perlu adanya adaptasi.

Meski sudah lama berseragam Persija, pemain kelahiran Jakarta menegaskan tak sungkan untuk berbaur dengan pemain lainnya.

Baca Juga: Pemain Persib Bandung Esteban Vizcarra Curhat soal Bobotoh

"Harus saya yang masuk ke dalam mereka karena saya ibarat minoritas di dalam tim," ucap Maman.

"Mau enggak mau, sekarang saya harus membaur dan beradaptasi dengan mereka," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P