Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pavel Nedved Bawa Kabar Gembira Buat Fan Juventus soal Cristiano Ronaldo dan Manuel Locatelli

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 15 Juli 2021 | 14:00 WIB
Ekspresi penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo saat gagal membobol gawang Chievo Verona di Liga Italia 2018-2019. (TWITTER.COM/SPORTSMAIL)

BOLASPORT.COM - Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved, memberikan perkembangan terbaru terkait masa depan Cristiano Ronaldo dan transfer gelandang Sassuolo, Manuel Locatelli.

Masa depan Cristiano Ronaldo di Juventus terus dalam spekulasi.

Ronaldo beberapa kali dirumorkan bakal cabut dari Juventus meski masih memiliki sisa kontrak selama satu tahun, tepatnya hingga 2022.

Kabarnya, penyerang berusia 36 tahun ini sangat kecewa dengan hasil yang didapatkan I Bianconeri pada musim 2020-2021.

Juventus gagal mempertahankan scudetto Liga Italia pada musim lalu.

Baca Juga: Datangkan Giroud, Maldini Beberkan Alasan AC Milan Kembali Gaet Bomber Tua

Situasi tersebut membuat fan Juventus mulai khawatir dengan nasib Ronaldo di Allianz Stadium.

Untuk meredakan kerisauan pendukung Juventus, Pavel Nedved pun angkat bicara.