Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ducati Cukup Menggigit pada MotoGP 2021, Jack Miller Minta Jangan Senang Dulu

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 19 Juli 2021 | 14:20 WIB
Para penghuni podium balapan MotoGP Spanyol 2021 (dari kiri ke kanan), Franco Morbidelli, Jack Miller, dan Francesco Bagnaia. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Jack Miller, menilai hasil paruh musim tidak cukup untuk mengevaluasi keputusan Ducati dalam bursa pembalap pada MotoGP 2021.

Ducati melakukan perombakan total dengan susunan pembalap mereka pada MotoGP 2021.

Duet Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci yang terbentuk sejak 2019 harus berakhir menyusul hasil minor pada paruh musim kedua 2019 hingga musim lalu.

Perjudian yang dilakukan Ducati cukup berani dengan memboyong dua pembalap dari tim satelit merangkap tim 'junior' mereka yaitu Pramac Racing.

Baca Juga: Bos Ducati Ungkap Satu-satunya Pembalap yang Bisa Asapi Marc Marquez

Jack Miller menggantikan posisi Danilo Petrucci sementara Francesco Bagnaia masuk mengisi kekosongan kursi yang ditinggalkan Andrea Dovizioso.

Pencapaian Miller dan Bagnaia sendiri terbilang oke pada paruh musim pertama MotoGP 2021.

Bagnaia dan Miller masing-masing meraih tiga hasil podium dengan Miller sudah mencetak dua kemenangan pada MotoGP Catalunya dan MotoGP Prancis.

Catatan ini sudah mengungguli pencapaian Dovizioso dan Petrucci sepanjang musim lalu. Mereka 'hanya' mencetak 3 podium dengan 1 kemenangan dalam 14 balapan.

Baca Juga: Pol Espargaro: Saya di Honda Bukan untuk Perebutkan Posisi 10 Besar