Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Optimisme Pelatih Persib Bandung Menyambut Liga 1 2021

By Rinaldy Azka Abdillah - Senin, 19 Juli 2021 | 20:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (tengah). (Official Persib Bandung)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts merasa optimistis dengan kemampuan anak asuhnya menyambut Liga 1 2021.

Apalagi dengan materi pemain yang ada, pelatih asal Belanda itu percaya Persib Bandung dapat berprestasi.

Begitu juga dengan rasa optimistisnya bahwa Liga 1 2021 akan kembali bergulir.

Seperti diketahui seharusnya Liga 1 2021 sudah berlangsung pada 9 Juli lalu.

Baca Juga: Mirip Dengan Nama Komposer, Erwin Gutawa Menjelaskan Cerita di Balik Namanya

Namun karena angka COVID-19 yang meninggi membuat PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan PSSI menunda rencananya tersebut.

Saat ini dikabarkan bahwa kompetisi akan dimulai pada bulan Agustus mendatang.

"Kami selalu optimis dengan tim kami. Kami optimis dengan kekuatan yang kami miliki."

"Kami selalu optimis dengan kemungkinan kami untuk menjadi juara," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Senin (19/7/2021).

Baca Juga: Diberi Libur Tiga Hari, Pelatih Persebaya Surabaya Harap Pemain Tetap Latihan Mandiri

Belum lagi Persib Bandung mempunyai modal yang cukup baik dalam menjalani kompetisi musim lalu.

Meski kompetisi dihentikan, namun catatan Persib Bandung yang tidak terkalahkan membuat Supardi Nasir dkk semakin termotivasi.

"Kami adalah tim yang dalam tiga pertandingan mendapatkan hasil terbaik, spirit di dalam tim sangat bagus."

Baca Juga: Kata Pelatih Indonesia Usai Bekuk Johor Darul Takzim: Jangan Terlalu Yakin

"Karena di masa pramusim, kami bersama-sama dan saat kick-off bisa memenangi tiga laga," ucapnya.

Saat ini Persib Bandung sendiri tengah diliburkan akibat dari dari penundaan kompetisi.

Rencananya para pemain akan kembali berlatih jika jadwal kompetisi sudah dipastikan.

Baca Juga: Cerita Erwin Gutawa Tentang Kebanggan Bergabung ke PSM Makassar

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P