Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara dunia kelas berat WBA, WBO, IBF, dan IBO asal Inggris, Anthony Joshua, dilarang meremehkan kemampuan petinju Ukraina, Oleksandr Usyk, yang menyandang status penantang wajib.
Anthony Joshua dijadwalkan bentrok dengan Oleksandr Usyk dalam laga mempertahankan sabuk juara dunia kelas berat pada 25 September 2021.
Sejauh ini, Usyk disebut-sebut sebagai lawan berat yang harus diwaspadai Joshua.
Sebelum naik ke kelas berat pada tahun 2018, Usyk lebih dulu menjadi juara dunia kelas penjelajah.
Baca Juga: Duel Akbar Anthony Joshua Vs Tyson Fury Makin Sulit Terwujud
Debut pertama Usyk di kelas berat berjalan mulus dengan mengalahkan Chazz Whiterspoon.
Setelah itu, Usyk melanjutkan kiprahnya di kelas berat dengan menantang petinju veteran, Derek Chisora, pada tahun berikutnya.
Dalam duel tersebut, Usyk lagi-lagi meraih kemenangan dan menyabet gelar juara WBO Intercontinental.
Baca Juga: Teori Anthony Joshua, Mike Tyson Bisa Kalahkan Muhammad Ali
Oleksandr Usyk pun bertekad menjadi juara dunia kelas berat sejati dengan cara mengalahkan Anthony Joshua.
Pelatih tinju veteran, Peter Fury, lalu mewanti-wanti keganasan Usyk yang akan berhadapan dengan Joshua dalam waktu dekat.
"Dia (Usyk) sangat berbahaya," kata Fury kepada Sky Sports, dikutip BolaSport.com dari Boxingscene.com.
"Orang ini baru memiliki beberapa pertarungan kelas berat, dia telah menyesuaikan diri. Dia merupakan lawan serius di kelas berat dan ini akan menjadi pertarungan yang bagus," ucap Fury lagi.
Baca Juga: Anthony Joshua Anggap Deontay Wilder Bukan Golongan Petinju Elite
Meski Fury mengatakan demikian, banyak yang justru menganggap Usyk bukanlah lawan yang sebanding dengan Joshua.
Petinju yang akrab disapa AJ itu bahkan diunggulkan bisa mempertahankan empat gelar juara dunia kelas beratnya.
Meski memiliki opini tidak populer, Peter Fury tetap memperingatkan Anthony Joshua.
Joshua bisa kehilangan empat sabuk juara dunianya, seperti yang terjadi saat pertama kali menghadapi Andy Ruiz Jr pada 1 Juni 2019, jika meremehkan kemampuan bertinju Oleksandr Usyk.
"Dia milik divisi dan telah menjadi ancaman serius. Ini pertarungan yang serius," ujar Fury.
"Berterima kasih kepada Joshua karena mau menghadapinya. Saya kira pada akhirnya ini merupakan pertandingan penuh keterampilan."
"Ini pertandingan yang saya nantikan. Ini pertandingan yang bagus, dengan penantang yang hebat," kata Fury menegaskan.
Baca Juga: Incar Gelar Juara Sejati, Deontay Wilder Minta Anthony Joshua Jangan Kabur