Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-19 Indonesia, Brylian Aldama, angkat bicara soal 'ejekan' media Kroasia tentang kemampuan sepakbolanya.
Brylian Aldama bisa dibilang merupakan pelopor tren pemain muda Indonesia yang berkarier di luar negeri.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu menjadi pemain Indonesia pertama yang menandatangani kontrak dengan salah satu agen berlisensi FIFA, Forza Sports Group.
Sebagai informasi, Forza Sports Group merupakan agen yang menaungi sejumlah pemain bintang seperti David Nerez, Lassina Traore, dan Lieke Martens.
Baca Juga: Soal Barter Antoine Griezmann dan Saul Niguez, Presiden Atletico: Tiada yang Mustahil
Setelah setahun lebih menjalin kerjasama dengan Forza Sports Group, Brylian Aldama berhasil bergabung dengan klub luar negeri pertamanya pada April lalu.
Saat itu, pemain yang akrab disapa Bry itu berangkat ke Kroasia guna bergabung dengan HNK Rijeka.
HNK Rijeka sendiri adalah klub yang mentas di kasta tertinggi Liga Kroasia.
Sayangnya, di balik kedatangan Bry ke HNK Rijeka, ada suara sumbang yang menyertainya.
Baca Juga: Sergio Aguero Ditelepon Ronald Koeman, Ada Satu Permintaan