Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Olimpiade Tokyo 2020 - Cetak Rekor Istimewa, Kapten Timnas Putri Brasil Disanjung Pele Setinggi Langit

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 23 Juli 2021 | 05:00 WIB
Kapten timnas putri Brasil, Marta Viera da Silva, mendapatkan sanjungan setinggi langit dari legenda sepak bola, Pele, usai catat rekor di Olimpiade Tokyo 2020. (TWITTER.COM/CBF_FUTEBOL)

BOLASPORT.COM - Kapten timnas putri Brasil, Marta Vieira da Silva, mendapatkan sanjungan setinggi langit dari legenda sepak bola, Pele, usai catat rekor di Olimpiade Tokyo 2020.

Olimpiade Tokyo 2020 cabor sepak bola putri diwarnai dengan beragam rekor, termasuk dari pemain andalan timnas Brasil, Marta Vieira da Silva. 

Marta mengukir rekor saat memperkuat timnas Brasil dalam laga Grup F Olimpiade Tokyo 2020 melawan timnas China.  

Dalam laga yang digelar di Stadion Miyagi, Jepang, pada Rabu (21/7/2021) pukul 15.00 WIB itu, Marta mencetak dua gol dan mengantarkan timnas Brasil meraih kemenangan 5-0. 

Baca Juga: Olimpiade 2020 Cabor Sepak Bola Putri - Rekor Unbeaten Hancur di Tangan Swedia, Amerika Serikat Sakiti Diri Sendiri

Kapten timnas putri Brasil tersebut mencetak brace pada menit ke-9 dan ke-74. 

Adapun tiga gol Brasil lainnya dibukukan oleh Debhina (22'), Andressa (80'), dan Beatriz (89'). 

Berkat lesakannya ke gawang China, Marta mencetak rekor sebagai pesepak bola pertama yang mampu mencetak gol dalam lima edisi Olimpiade secara beruntun.

Setelah mengukir catatan spesial itu, Marta pun dipuji setinggi langit oleh legenda sepak bola Brasil, Pele