Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persela Rutin Pantu Kondisi Pemain Selama Diliburkan

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 24 Juli 2021 | 07:30 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Iwan Setiawan saat memimpin latihan perdana di Stadion Surajaya, Sabtu (5/6/2021). (Persela)

BOLASPORT.COM - Persela Lamongan memutuskan menghentikan segala kegiatan tim sejak awal berlakunya PPKM Darurat.

Para pemain dibebaskan pulang ke rumahnya masing-masing hingga PPKM berakhir atau sampai ada pemberitahuan.

Selama dilburkan, tim pelatih Persela terus memantau perkembangan kondisi Ahmad Bustomi dkk.

Baca Juga: Akui Dapat Tawaran dari Klub Tetangga, Begini Respons Pelatih Bali United

Hal ini untuk memastikan apakah pemain rajin menjalankan program latihan mandiri.

Asisten pelatih Persela Didik Ludianto mengatakan, para pemain dipantau kondisinya melalui video yang rutin dikirimkan setiap hari.

Dia bersyukur semua program yang diberikan telah dilakukan dengan baik oleh para pemain.

Para pemain asing yang belum lama bergabung juga mematuhi program latihan yang dibuat tim pelatih,

“Alhamdulilah sampai hari ini semua pemain melaporkan lewat kiriman video, yang penting melakukan program," ujarnya dikutip dari laman resmi liga.

"Tidak mengurangi rasa hormat kalau enggak ada lapangan mungkin bisa di rumah melakukan skiping atau sit up back up, repitisinya yang banyak,” imbuh asisten pelatih asal Bojonegoro.