Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - 5 Wakil Indonesia Kompak Menang

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 24 Juli 2021 | 18:05 WIB
Pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan tos di sela pertandingan melawan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada Simulasi Olimpiade Tokyo 2020 di Hall Pelatnas PP PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (17/6 (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Lima wakil Indonesia kompak meraih kemenangan pada hari pertama pertandingan cabang olahraga (cabor) bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.

Cabor bulu tangkis mulai memainkan rangkaian pertandingan penyisihan grup di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, pada hari ini, Sabtu (24/7/2021).

Fase ini akan berlangsung sampai empat hari ke depan alias berakhir pada Rabu (28/7/2021).

Namun, khusus pada Rabu (28/7/2021), laga penyisihan grup yang digelar hanya dari nomor tunggal putra.

Selebihnya, sudah mulai memainkan pertandingan fase gugur alias knock out.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Jokowi Beri Selamat ke Widya Cantika Usai Raih Medali Perunggu

Indonesia memiliki 11 wakil pada cabor bulu tangkis pada Olimpiade Tokyo 2020.

Dari ke-11 wakil itu, lima di antaranya yakni Jonatan Christie (tunggal putra), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (ganda putra), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), serta Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran) sudah mulai melakoni pertandingan pada hari ini.

Di atas kertas, lawan paling berat yang dihadapi wakil Indonesia pada hari pertama pertandingan bulu tangkis ialah musuh dari Greysia/Apriyani, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yang.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Ketika Rasa Grogi Windy Berbuah Medali untuk Indonesia