Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 - Indonesia Bertahan di Posisi 20 Besar

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 25 Juli 2021 | 22:28 WIB
Atlet angkat besi, Eko Yuli Irawan, berpose dengan medali perak yang diraihnya pada lomba nomor 61kg putra Olimpiade Tokyo 2020 di Tokyo International Forum, Jepang, 25 Juli 2021. (NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Indonesia untuk sementara bertahan di peringkat 20 besar pada klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020 pada Minggu (25/7/2021).

Olimpiade Tokyo 2020 telah menuntaskan seluruh rangkaian pertandingan dan perlombaan pada hari kelima penyelenggaraan.

Indonesia berhasil mengamankan satu medali dari 11 medal event yang dihelat sepanjang hari.

Adalah atlet angkat besi, Eko Yuli Irawan, yang berhasil mempersembahkan medali perak pada nomor 61kg putra.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Eko Yuli Irawan Genggam Medali Kedua Indonesia

Setelah terlibat persaingan sengit dengan wakil China, Li Fa Bin, untuk medali emas, Eko Yuli harus puas menjadi runner-up.

Tambahan medali dari Eko Yuli membuat Indonesia sudah mengoleksi dua medali pada Olimpiade Tokyo 2020.

Satu medali lain juga datang dari angkat besi melalui lifter muda, Windy Cantika Aisah, yang turun pada nomor 49kg putri.

Catatan 1 medali perak dan 1 medali perunggu membuat Indonesia masih bertahan di peringkat 20 besar pada klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Rebut Perak, Eko Yuli Irawan Tetap Minta Maaf