Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Waduh, Bek Incaran Chelsea Jules Kounde Ingin Gabung Real Madrid
Mereka tak kunjung dijadikan pilihan utama dan kerap kalah saing dengan Maguire, Lindelof, serta Bailly.
Untuk Jones, ada sedikit pengecualian. Selain memang berstatus pelapis, sepanjang musim 2020-2021 Jones sama sekali tidak bermain lantaran dibekap cedera.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, sadar betul akan hal tersebut.
Oleh sebab itu, Ole Gunnar Solskjaer langsung berpikir soal masa depan bek-bek tengahnya dan hasilnya pun sudah disampaikan dalam wawancara terbarunya.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Demi Rekor, Zohri Lakoni Adaptasi Startingblock
Dalam kesempatan itu, Solskjaer berujar bahwa kedatangan Varane kemungkinan akan membuat klub melepas Tuanzebe.
Tidak secara permanen, namun dalam bentuk pinjaman.
"Dengan masuknya Raphael, saya bisa melihat Axel pergi (dengan status pinjaman)," kata Solskjaer seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Manchester United.
"Pasalnya, saya memiliki Varane, Maguire, Lindelof, dan Bailly, lalu Phil Jones akan kembali (dari cedera)," tambahnya.