Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, mengukir sejarah besar bagi negara mereka usai memastikan diri meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.
Yuta Watanabe/Arisa Higashino meraih keping perunggu berkat kemenang atas wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet, pada perebutan tempat ketiga yang berlangsung di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Kamis (29/7/2021).
Bertanding sengit dalam tempo 47 menit, Watanabe/Higashino mengalahkan Tang/Tse dengan skor 21-17, 23-21.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Pastikan 1 Spot Final, Tunggal Putri China di Antara Emas dan Perak
Keberhasilan Watanabe/Higashino meraih medali perunggu memastikan Jepang kini punya peraih medali Olimpiade pada nomor ganda campuran.
Sementara itu, pil pahit terpaksa ditelan Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Seperti Jepang, duet Tang/Tse juga berpotensi mengukir sejarah besar bagi negara mereka andai berhasil menang.
Jika hal itu terjadi, Tang/Tse akan menjadi wakil bulu tangkis pertama dari Hong Kong yang mampu mempersembahkan medali.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Reaksi Shi Yu Qi Usai Menang Besar Atas Jonatan Christie