Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana menyampaikan bahwa timnya saat ini telah meluncurkan logo dan slogan untuk ulang tahun tim.
Seperti diketahui, Arema FC akan berulang tahun yang ke-34 pada Rabu (11/8/2021).
Dalam logo dan slogan terbaru yang diluncurkan oleh Arema FC, lambang kebesaran mereka yaitu Singa masih menjadi elemen utama.
Untuk ulang tahun kali ini Arema FC mengambil tema "solidarity" yang memiliki arti tersendiri.
Baca Juga: Eks Pemain Timnas Indonesia Curhat Terkait Kerasnya Liga Indonesia
Menurut Gilang Widya Pramana, tema solidarity diambil agar semangat solidaritas menular ke banyak pihak sehingga semua orang dapat melalui masa sulit pandemi COVID-19.
Solidaritas yang menjadi tema Arema FC disematkan pada logo 34 tahun Arema FC dengan simbol syal bertuliskan ‘Solidarity’.
Syal itu melintang di antara singa yang mengaum.
“Peringatan 34 tahun Arema FC ini kami peringati tahun ini tidak hanya sebagai tanda atas sebuah perjalanan."
"Tapi juga sebagai pengingat bagi kami semua untuk terus semangat untuk tetap semangat dalam menggalang solidaritas, lebih-lebih di saat ini, saat Indonesia masih belum bisa lepas dari pandemi covid-19,” ungkapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Jawaban Bek Persebaya Rizky Ridho soal Rumor Diminati Klub Korea Selatan
Selain itu, gambar singa yang sedang mengaum juga mempunyai arti mendalam bagi Arema FC.
Sang Presiden menyebutkan bahwa hal tersebut menggambarkan wujud keberanian dan ketangguhan dalam mengarungi situasi sulit.
“Singa mengaum wujud dari keberanian dan menyampaikan pesan bahwa singa tetap tangguh dan kuat dalam menghadapi situasi sesulit apa pun,” jelasnya.
Baca Juga: Harapan Besar Eks Persib Bandung untuk Para Pemain Muda Persija Jakarta
Selain itu, angka 34 digambarkan dalam bentuk sebuah perisai.
Bentuk perisai itu sendiri diartikan sebagai wujud sinergi dan solidaritas semua elemen yang ada di Malang.
“Angka 34 dengan bentuk perisai ini merupakan wujud sinergi dan solidaritas banyak elemen di Malang Raya dengan harapan bersatu untuk mewujudkan prestasi tim Singo Edan,” tegasnya.
Lebih lanjut, demi mendatangkan suasana baru, Arema FC mengubah seluruh dekorasi ruang konferensi pers klub.
Baca Juga: Permintaan Pelatih Persib pada Pemain Selama Jalani Latihan Mandiri
Gilang Widya Pramana menilai ruang konferensi pers cukuplah penting dalam sepak bola.
Untuk itu dirinya membuat ruang konferensi pers itu lebih segar yang menggambarkan semangat arek Malang.
“Kami rasa ruang sesi konferensi pers adalah ruangan yang sangat penting, ini merupakan salah satu wajah dari klub karena tiap ada sesi-sesi penting, perkenalan, dan lain-lain tentu akan menjadi sorotan utama,” jelas Gilang.
Baca Juga: Pelatih Persik Kediri Pelajari Taktik Beberapa Negara di Euro 2020
Menjelang hari ulang tahun Arema FC, sang presiden berharap agar ke depannya Arema dapat bermanfaat untuk masyarakat banyak.
Atas dasar itu Arema FC akan mengadakan donasi berupa paket sembako kepada 34 panti asuhan yang akan diselenggarakan pada 1-11 Agustus 2021.
“Harapannya menuju hari yang sakral ini Arema FC bisa memberikan manfaat kepada banyak pihak, termasuk panti asuhan yang tersebar di Malang,” tutupnya.
Baca Juga: Jadi Andalan Shin Tae-yong, Wonderkid Persebaya Ungkap Momen Paling Berkesan