Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan di Inter Milan Tak Jelas, Arturo Vidal Bermimpi Main di Klub Brasil

By Rebiyyah Salasah - Senin, 2 Agustus 2021 | 09:15 WIB
Arturo Vidal menembak bola dalam partai Liga Champions Inter Milan vs Moenchengladbach, 21 Oktober 2020. (INTER_EN)

BOLASPORT.COM - Gelandang Inter Milan, Arturo Vidal, disebut bermimpi bergabung dengan klub Brasil, Flamengo, di tengah situasi masa depannya bersama Nerazzurri tak jelas. 

Masa depan Arturo Vidal di Inter Milan belum menemui titik terang. 

Saat ini Arturo Vidal tengah menjalani tahun terakhir kontraknya yang akan kedaluwarsa pada 30 Juni 2022. 

Dalam kontraknya itu, sebenarnya terselip opsi yang memungkinkan Inter Milan membuat perpanjangan untuk satu tahun lagi untuk Vidal.

Baca Juga: Hobi Mabuk, Eks Pemain Juventus Ini Sampai Tak Bisa Lihat Bola, tapi Mampu Lari Bak Orang Gila

Namun, usia Arturo Vidal yang sudah menginjak angka 34 tahun pada Mei lalu kabarnya membuat Inter Milan mempertimbangkan untuk melepas gelandang asal Chile tersebut.

Terlebih, Inter Milan juga sedang berada dalam kondisi kesulitan finansial sehingga mereka tak segan untuk melego para pemainnya. 

Di tengah situasi tersebut, Vidal sendiri diklaim punya impian untuk bermain di klub asal Brasil, Flamengo.

Klaim itu disampaikan oleh rekan senegara Vidal sekaligus pemain Flamengo, Mauricio Isla. 

Isla menegaskan bahwa meskipun saat ini bermain untuk Inter Milan, Vidal selalu bermimpi untuk memperkuat Flamengo

"Saya sudah berbicara dengan Arturo berkali-kali, dia mengalami masa sulit, dia tidak dalam kondisi terbaiknya selama Copa America," kata Isla, dikutip BolaSport.com dari Football Italia. 

Baca Juga: Gara-gara Gabung Inter Milan, Arturo Vidal Diejek Legenda Man United

"Dia bermimpi bermain untuk Flamengo."

"Dia berlatih dengan Inter Milan, tetapi dia bermimpi bermain untuk Flamengo."

"Saya sudah memberinya salah satu seragam Flamengo saya dan salah satu milik Rafinha."

"Selama kamp pelatihan Copa America, kami menonton pertandingan Flamengo bersama," ujar mantan pemain Juventus ini menambahkan. 

Namun, Vidal menyatakan bahwa dirinya tidak berencana untuk meninggalkan Giuseppe Meazza musim panas ini.

Gelandang yang identik dengan gaya rambut mohawk itu juga mengaku masih ingin membuktikan bahwa dirinya belum habis.

"Saya tidak sabar untuk kembali ke lapangan karena musim lalu tidak terlalu bagus. Saya kehilangan beberapa bulan terakhir karena cedera," kata Vidal. 

Baca Juga: Tak Usah Bandingkan dengan Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Selalu Jadi Juaranya

"Musim ini saya ingin berada dalam kondisi 100 persen dan menunjukkan kepada seluruh dunia siapa Arturo Vidal."

"Saya berbicara dengan klub, kami memiliki hubungan yang baik. Mereka sangat percaya pada saya dan saya merasakan hal yang sama tentang mereka."

"Kita perlu melihat Vidal yang semua orang tahu, menargetkan scudetto dan melaju jauh di Liga Champions," tutur Vidal menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P