Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanya Karena 1 Pertanyaan dari Johan Cruyff, Hidup Pelatih Persib Bandung Berubah

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 2 Agustus 2021 | 16:15 WIB
Johan Cruyff (oranye) berduel dengan Sepp Maier saat Belanda melawan Jerman Barat pada partai final (anju)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menceritakan pengalamannya mendapat pertanyaan dari Johan Cryuff yang mengubah hidupnya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, adalah seorang juru taktik yang sudah kenyang makan asam garam di dunia sepakbola.

Arsitek asal Belanda itu sudah mengabdikan hampir 40 tahun hidupnya untuk menjadi pelatih tim sepakbola.

Robert tercatat pertama kali menukangi klub sepakbola pada 1984, saat dia ditunjuk sebagai pelatih merangkap pemain di klubnya sendiri, Hittarps IK.

Baca Juga: Gede Widiade Gelar Vaksin Gratis di PSF dan Dapat Beras Sekarung

Setelah itu, Robert pun malang melintang menjadi pelatih di Asia Tenggara, mulai dari Malaysia, Singapura, dan Indonesia.

Di Persib Bandung sendiri, juru taktik berusia 66 tahun itu sudah memasuki musim ketiga.

Perjalanan karier Robert sebagai pelatih yang sangat panjang berbanding terbalik dengan kariernya sebagai pemain.

Jebolan akademi Ajax itu hanya mencatatkan tahun-tahun yang singkat untuk menjadi pesepakbola aktif, yakni hanya delapan tahun saja.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Jaga Tradisi yang Sempat Terputus

Robert mengawali karier profesional di Liga Amerika Utara bersama Vancouver Whitecaps pada 1975 dan pensiun di Hittarps IK pada 1983.

Kendati sangat singkat, Robert punya satu pengalaman yang mengubah pandangannya tentang sepakbola saat masih aktif bermain.

Pengalaman itu berkaitan dengan pertemuannya dengan legenda sepakbola Belanda, Johan Cruyff, yang memberinya satu pertanyaan.

"Cruyff pernah bertanya kepada saya saat saya masih muda, dia bertanya 'Robby, kenapa kamu berlatih selama ini?'" kata Robert dikutip Bolasport.com dari Tribun Jabar.

Baca Juga: Harapan Presiden Arema FC Setelah Lengkapi Salah Satu Target

GREGORIUS ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin sesi pemusatan latihan tim di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (27/1/2020).

"Tentu saja saya berlatih karena ingin jadi pemain terbaik yang bisa saya bisa, menjadi pemain seperti Anda (Johan Cruyff)," ujar Robert saat dihubungi Senin (2/8/2021).

Namun siapa sangka, jawaban Robert itu justru disalahkan oleh Johan Cryuff.

Cruyff memberi penjelasan yang sangat berbeda dengan semua ilmu sepakbola yang sudah Robert dapatkan selama ini.

"Cruyff kemudian berkata, 'maaf, itu jawaban keliru'," kata Robert Alberts menirukan Johan Cruyff.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Raih Medali Emas, Greysia dan Apriyani Saling Lempar Pujian

"Anda hanya berlatih untuk bisa bermain lebih baik di laga selanjutnya. Anda hanya fokus kepada laga selanjutnya," ucapnya.

Penjelasan Cruyff itu lantas mengubah Robert Alberts dalam menjalani kehidupannya sebagai pesepakbola.

Semenjak itu, Robert memandang sepakbola dengan cara yang berbeda.

Artikel ini telah tayang di Tribun Jabar dengan judul "Pelatih Persib Robert Alberts Sebut Momen Ini yang Merubah Pandangannya tentang Sepak Bola".

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P