Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Sosok yang Bantu Penyerang Muda Timnas Indonesia Keluar dari Rasa Putus Asa

By Abdul Rohman - Senin, 2 Agustus 2021 | 22:45 WIB
Saddam Gaffar sedang berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang muda timnas Indonesia, Saddam Emiruddin Gaffar, mengaku sempat ingin berhenti bermain sepak bola.

Hal tersebut diungkapkan Saddam Emiruddin Gaffar dalam sesi tanya jawab di YouTube PSSI, Minggu (1/8/2021).

Untung saja ada dua sosok pemain senior PSS Sleman yang memberikan dukungan kepada Saddam agar tetap berada di jalur lapangan hijau.

Mereka adalah Bagus Nirwanto dan Ega Rizky.

Baca Juga: Ternyata Bambang Pamungkas Terjun ke Sepak Bola karena 'Kecelakaan'

"Di PSS (Sleman) ada dua, Mas Munyeng (panggilan akrab Bagus Nirwanto) sama Mas Ega Rizky," kata pemain PSS Sleman itu.

"Waktu kaya mau nyerah dan berhenti main bola."

"Dua orang itu (Bagus Nirwanto dan Ega Rizky) memberikan support, 'kamu bisa dan harus kerja keras terus'. Pokoknya naikin mental terus." ucap Saddam.