Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pihak Liga Spanyol dilaporkan tidak akan mewujudkan permohonan Presiden Barcelona, Joan Laporta, yang meminta keringanan terkait aturan batasan gaji.
Barcelona saat ini sedang dirundung masalah tagihan gaji yang jauh melewati batas ketentuan pihak Liga Spanyol.
Tagihan gaji pemain Barcelona pada musim 2020-2021 disebut berada di angka 671 juta euro (sekitar Rp11,5 triliun).
Sementara itu, batas yang ditentukan oleh pihak Liga Spanyol terkait gaji pemain adalah 382,7 juta euro (sekitar Rp6,5 triliun).
Barcelona sebenarnya sudah berusaha memenuhi kewajiban yang dituntut pihak Liga Spanyol.
Baca Juga: Tak Kunjung Mampu Kontrak Lionel Messi, Presiden Barcelona Minta Keringanan ke Liga Spanyol
Adapun cara yang ditempuh Barcelona agar bisa mengurangi tagihan gajinya adalah melepas beberapa pemainnya.
Akan tetapi, usaha Barcelona sejauh ini belum maksimal dan mereka masih memiliki tagihan gaji yang jauh di atas batas ketentuan Liga Spanyol.
Akibat yang mungkin diterima Barcelona jika tidak sanggup memenuhi tuntutan Liga Spanyol sendiri adalah tak bisa mengikutsertakan empat rekrutan anyar mereka.