Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wagub DKI Jakarta Berharap Lionel Messi Gabung ke Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 7 Agustus 2021 | 11:15 WIB
Lionel Messi dan Barcelona resmi berpisah. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, sangat bersedih ketika mendengar Lionel Messi dan Barcelona sepakat berpisah.

Kesedihan itu dirasakannya karena ia merupakan pendukung Barcelona.

Seperti diketahui, Barcelona sepakat untuk tidak melanjutkan kerjasama dengan Lionel Messi karena kebijakan dari La Liga.

Ada batasan biaya keuangan yang harus dirasakan setiap klub di Spanyol untuk membayar para pemainnya di tengah pandemi Covid-19.

“Ya tentu saya sedih ya karena Lionel Messi adalah Barcelona, lalu kemudian tidak diperpanjang,” kata Ahmad Riza Patria.

Pria asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan, itu berharap Lionel Messi segera mendapatkan klub baru.

Baca Juga: Main Malam Ini, Eks Playmaker Arema FC Bertekad Menang untuk Tempel Pemimpin Klasemen Johor Darul Takzim

Ia menilai Lionel Messi cocok bila membela klub asal Inggris, Liverpool.

“Tentu saya berharap Lionel Messi bisa bergabung dengan klub Eropa seperti Liverpool,” ucapnya.

Namun jika batal gabung ke Liverpool, pemain asal Argentina itu diharapkan bisa membela Persija Jakarta.

Baca Juga: Sambut Liga 1 2021, Persebaya Surabaya Bersiap Gelar Uji Coba

Menurutnya, dengan gabungnya Lionel Messi akan memberikan dampak positif untuk pesepakbola muda di Indonesia.

“Kalau di Indonesia, saya berharap Lionel Messi dapat gabung ke Persija.”

“Saya juga berharap ke depannya anak-anak Indonesia bisa menjadi pesepakbola terbaik tidak hanya di sini tapi di dunia seperti Lionel Messi,” ucap pria berusia 52 tahun itu.

Baca Juga: Susul Cristiano Ronaldo ke Juventus, Lionel Messi Bakal Bikin Duet Alien dan Robot

Setelah keluar dari Barcelona, tentu banyak klub-klub di Eropa yang tertarik mendatangkan Lionel Messi.

Salah satunya adalah klub asal Prancis, Paris Saints Germain, yang dinilai terdepan untuk mendatangkan Lionel Messi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P