Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Gelandang Liverpool Sebut Man United Tak Bakal Juara kalau Cuma Rekrut Sancho dan Varane

By Sandi Lathunusa - Minggu, 8 Agustus 2021 | 16:20 WIB
Eks gelandang Liverpool, Graeme Souness, menyebutkan bahwa Manchester United tak bakal juara kalau cuma rekrut Jadon Sancho dan Raphael Varane. (TWITTER.COM/UTDBRADLEYY)

BOLASPORT.COM - Eks gelandang Liverpool, Graeme Souness, menyebutkan bahwa Manchester United tak bakal juara kalau cuma merekrut Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Manchester United cukup aktif mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas 2021.

Sejauh ini, Manchester United telah mendatangkan tiga pemain.

Adapun dua dari tiga pemain yang Manchester United rekrut musim panas ini merupakan pemain top.

Kedua pemain top yang dimaksud adalah Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Jadon Sancho diboyong oleh Manchester United dari Borussia Dortmund dengan biaya sebesar 73 juta pounds atau sekitar Rp 1,4 triliun.

Pemain berusia 21 tahun itu diharapkan dapat menjadi solusi lini serang Man United, khususnya di sektor sayap kanan.

Adapun Raphael Varane direkrut Setan Merah dari Real Madrid dengan nilai transfer 42 juta pounds atau sekitar Rp 836 miliar.

Baca Juga: Gelandang Jawara EURO 2020 Tunggu Kontribusi Romelu Lukaku saat Gabung Chelsea

Kehadiran Varane di Old Trafford diharapkan dapat membuat lini pertahanan tampil lebih solid.

Sedangkan pemain ketiga yang didatangkan oleh Manchester United adalah Tom Heaton.

Tom Heaton gabung ke Manchester United secara gratis setelah tidak memperpanjang kontraknya di Aston Villa.

Akan tetapi, Sancho dan Varane hingga saat ini masih belum muncul dalam latihan pramusim Man United.

Keberhasilan Man United mendatangkan Sancho dan Varane turut mengundang perhatian Graeme Souness.

Menurut Souness, Man United tidak bakal raih trofi pada musim 2021-2022 jika cuma merekrut Sancho dan Varane.

Baca Juga: Sergio Aguero Datangi Rumah Lionel Messi Malam-malam, Ada Apa?

"Jika Manchester United telah menyelesaikan bisnis transfer mereka dengan mendatangkan Sancho dan Varane, maka itu bukanlah investasi yang cukup bagi mereka untuk meraih trofi yang seharusnya dibidik oleh tim besar, yaitu Liga Inggris dan Liga Champions," kata Souness seperti dilansir BolaSport.com dari The Times.

"Perekrutan pemain baru yang diperlukan untuk melontarkan Man United ke dalam perebutan gelar musim 2021-2022 dengan Manchester City dan Chelsea adalah seorang striker yang mencetak 30 gol dalam semusim."

"Man United harus berada di bursa transfer untuk merekrut penyerang tengah, untuk merekrut Harry Kane atau bahkan Erling Haaland."

"Jika kami menilai skuad Man United, mereka masih berada di belakang Man City dan Chelsea," tutur Souness melanjutkan.

Baca Juga: Keputusan Hengkang dari Barcelona akan Bagus untuk Lionel Messi

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P