Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penerus Lionel Messi yang Gagal Susul Andreas Iniesta, Klub Liga Jepang Sah Jadi Tempat Penampungan Barcelona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 9 Agustus 2021 | 17:20 WIB
Penerus Lionel Messi yang gagal, Bojan Krkic, menyusul Andreas Iniesta dan membuat klub Liga Jepang menjadi tempat penampungan Barcelona. (TWITTER.COM/BOKRKIC)

Sebelumnya, pemain yang kini berusia 30 tahun itu sempat bermain untuk klub Kanada, CF Montreal.

Akan tetapi, pada Januari 2021, Krkic memutuskan untuk berpisah dengan CF Montreal dan sempat berstatus tanpa klub selama tujuh bulan.

Krkic merupakan jebolan akademi La Masia milik Barcelona dan promosi ke tim senior pada 2007.

Baca Juga: Potret Kesedihan Putra Lionel Messi saat Ayahnya Berpisah dengan Barcelona

Penyerang asal Spanyol itu bahkan sempat dijuluki penerus Lionel Messi di masa depan.

Akan tetapi, Krkic ternyata hanya mampu bertahan selama empat musim di Barcelona.

Krkic bergabung dengan AS Roma pada 2011 sebelum akhirnya dibeli Barcelona lagi pada 2013.

Namun, lagi-lagi Barcelona melepasnya ke Stoke City pada 2014 karena penampilan Krkic yang tak kunjung membaik.