Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lukaku boleh dibilang memang berutang penjelasan ke suporter Inter Milan.
Sekelompok pendukung meluapkan amarah dengan tindak vandalisme mencoret-coret lukisan dinding Lukaku di area sekitar markas klub, San Siro.
Mural Lukaku aslinya disertai kalimat "Dear Milano, you're welcome", tetapi mereka hanya meninggalkan kata "Milano".
Baca Juga: Sukses Rekrut Lukaku, Eks Bek Liverpool Sarankan Chelsea Rekrut Pemain Ini
Semua kata beserta nama dan nomor punggung sang bomber juga dihilangkan.
Suporter juga membentangkan spanduk bernada kekecewaan yang bertuliskan "Kami muak dengan kalian semua".
Di media sosial, kata “tentara bayaran” seperti menjadi deskripsi untuk Lukaku menyusul keputusannya ke Chelsea.
Kepindahan Lukaku ini dipastikan terjadi setelah Inter Milan menerima megaproposal senilai 115 juta euro yang diajukan Chelsea buat meminang eks pemainnya tersebut.
Lukaku pun kembali ke London setelah memperkuat The Blues dari 2011 hingga 2014.