Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih JDT Sebut Syahrian Abimanyu Mampu Gantikan Pemain Terpintar Liga Malaysia dan Akan Memainkannya Lebih Sering

By Bagas Reza Murti - Selasa, 10 Agustus 2021 | 08:45 WIB
Syahrian Abimanyu mencatatkan debutnya bersama Johor Darul Takzim di Liga Super Malaysia 2021 saat menghadapi Sabah FC pada Minggu (8/8/2021). (JOHOR DARUL TAKZIM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Johor Darul Takzim, Benjamin Mora memuji penampilan perdana anak asuhnya asal Indonesia, Syahrian Abimanyu.

Syahrian Abimanyu sukses mencatatkan debut bersama Johor Darul Takzim saat melawan Sabah FC dalam laga pekan ke-18 Liga Super Malaysia, di Stadion Sultan Ibrahim, Johor, Malaysia Minggu (8/8/2021).

Eks gelandang Madura United itu masuk pada menit ke-75 menggantikan Safiq Rahim.

Abi bermain kurang lebih selama 15 menit dan mampu mencatatkan dua umpan kunci di sisa waktu.

JDT sendiri sudah unggul 2-0 atas Sabah saat Abi masuk.

Baca Juga: Brylian Aldama dan David Maulana Dipinjamkan HNK Rijeka demi Menit Bermain karena Tak Ada Tim U-23

Dua gol kemenangan JDT dicetak lewat brace Bergson da Silva (19', 21').

Berkat kemenangan atas Sabah FC, JDT kini memuncaki klaswmen sementara Liga Super Malaysia dengan 45 poin.

Raihan tersebut didapat oleh JDT lewat catatan 14 kali kemenangan, tiga hasil seri, dan satu laga menelan kekalahan.

Juru taktik JDT asal Meksiko, Benjamin Mora turut mengomentari penampilan Syahrian Abimanyu.

Menurutnya, sebelum melakoni debut Abi sudah bekerja keras agar siap tampil.

Performa Abi juga dinilai cukup baik dan seusai dengan gaya permainan JDT.

"Sebelum ini, Syahrian berjuang untuk mendapatkan tingkat kebugaran yang baik agar tampil malam ini," ujar Benjamin Mora dilansir BolaSport.com dari Berita Harian.

Baca Juga: Presiden Barcelona Dituduh Tak Serius Pertahankan Lionel Messi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JOHOR DARUL TA’ZIM FC (@officialjohor)

"Dia tampil baik malam ini bahkan memenuhi pola permainan yang diinginkan oleh JDT," tambahnya.

Dalam wawancara terpisah, Benjamin Mora memuji dua gelandangnya Leandro Velazquez dan Safiq Rahim.

Ia mendeskripsikan dua anak asuhnya itu sebagai pemain terpintar di Liga Super Malaysia.

"Leo dan Syafiq adalah pemain cerdas. Faktanya, mereka adalah yang tercerdas di liga kami," ujar Mora dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Mereka mengerti satu sama lain, memberikan stabilitas, dan secara konstan memberi umpan matang kepada striker.

"Safiq terus menua tapi menggunakan pengalamannya dengan baik."

"Saya juga suka Leo, dia pemain yang komplit. Dia bisa mengontrol lini tengah, membuat umpan akurat dan aset ketika tendangan bebas dan penalti," tambahnya.

Baca Juga: Hakimi-Lukaku Belum Cukup, Inter Milan Masih Cari Tumbal 1,5 Triliun

Khusus sebagai pengganti Safiq Rahim, Syahrian Abimanyu juga dinilai oleh Benjamin Mora cocok menggantikan perannya di lini tengah.

Mora pun mengindikasikan akan memainkan Syahrian Abimanyu lebih sering di laga-laga mendatang.

"Syahrian, di sisi lain punya mobilitas bagus, passing dan visi," ujar Mora.

"Hal yang bagus kami memilikinya dan kami akan merotasi gelandang lebih sering mulai dari sekarang," tambahnya.

Sementara itu, Syahrian Abimanyu tak bisa menyembunyikan rasa senangnya usai melakoni debut.

Abi mengunggah postingan di instagram pada Senin (9/8/2021).

"Tiga poin penting dan sangat terhormat melakukan debut saya untuk klub ini," tulis Syahrian Abimanyu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P