Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Balik Nomor Punggung 30 di PSG, Lionel Messi Langgar Aturan Ligue 1 hingga Paksa Kiper Cadangan Keempat Kehilangan Nomor

By Bagas Reza Murti - Rabu, 11 Agustus 2021 | 08:15 WIB
Lionel Messi berpose dengan kostum PSG nomor punggung 30. (TWITTER.COM/ELCHIRINGUITOTV)

Dilansir BolaSport.com dari L'Equipe, Lionel Messi kabarnya menghormati Neymar sebagai pemilik nomor punggung 10 saat ini di PSG, sehingga dia memilih nomor punggung 30.

Sebenarnya, pemilihan nomor 30 dari Lionel Messi berbenturan dengan dua hal.

Pertama adalah karena nomor 30 harus dipakai secara ekslusif untuk pemain berposisi sebagai penjaga gawang.

Dikutip BolaSport.com dari Italy24news, Federasi sepak Bola Prancis (FFF) telah mengatur nomor punggung untuk pemain dari setiap tim.

Baca Juga: Satu-satunya dari Indonesia, Greysia Masuk Daftar Atlet Terpopuler di Twitter Saat Olimpiade Tokyo 2020

PSG.FR
Pengumuman resmi Lionel Messi gabung Paris Saint-Germain di situs klub pada Rabu (11/8/2021) dini hari WIB.

Dalam pasal 576 dalam bab "Nomor punggung dan Nama" berbunyi:

"Pemain yang bisa bermain di tim utama diberi nomor setiap tahun. Setiap tim harus membuat daftar yang berisi 30 nama pemain dan diperbaru setiap ada gerakan dari klub."

"Jika klub mengontrak lebih dari 30 pemain, komisi kompetisi bisa memberikan pengecualian."