Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kedatangan Jadon Sancho Makan Korban, Messi Pantai Gading Siap Dilepas Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 13 Agustus 2021 | 21:45 WIB
Wonderkid Manchester United, Amad Diallo (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Kedatangan Jadon Sancho memakan korban, Lionel Messi dari Pantai Gading, Amad Diallo, dikabarkan siap dilepas oleh Manchester United.

Manchester United berhasil mendatangkan salah satu buruan utamanya pada bursa transfer musim panas 2021, Jadon Sancho.

Sancho resmi didaratkan oleh Manchester United usai ditebus senilai 72 juta pounds (sekitar Rp 1,42 triliun).

Man United telah memantau Jadon Sancho sejak musim panas 2020.

Baca Juga: Manchester United Vs Leeds United - Belum Fit 100 Persen, Jadon Sancho Kemungkinan Absen

Namun, Borussia Dortmund enggan memberikan keringanan biaya transfer sehingga kesepakatan harus tertunda dan baru terealisasikan pada musim panas tahun ini.

Sancho terikat kontrak berdurasi lima tahun hingga 30 Juni 2026 di Old Trafford.

Kehadiran Sancho jelas menambah sesak posisi sayap dalam skuad utama Setan Merah.

Pasalnya, Man United sudah memiliki nama-nama seperti Marcus Rashford, Anthony Martial, Daniel James, dan Mason Greenwood.

Baca Juga: Balik ke Pelukan Mantan, Romelu Lukaku Akui Ambisinya Sejalan dengan Chelsea

Mau tidak mau Ole Gunnar Solskjaer harus merampingkan komposisi skuadnya, terutama di barisan sayap.

Nama yang santer dikabarkan bakal angkat kaki dari Man United adalah winger muda Amad Diallo.

MANCHESTER UNITED
Jadon Sancho (kanan) bersalaman dengan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, Setan Merah berencana melepas Amad Diallo pada musim panas 2021.

Namun, Amad hanya dilepas sebagai pemain pinjaman oleh Man United pada bursa transfer kali ini.

Baca Juga: Lautaro Martinez Tak Bakal Ikuti Jejak Romelu Lukaku ke Inggris

Pihak klub berpendapat bahwa Amad lebih bagus dipinjamkan agar dapat lebih berkembang ketimbang stagnan di tim U-23.

Lagi pula jatah bermain yang bakal diterima Lionel Messi dari Pantai Gading, julukan Amad, akan minim pada musim 2021-2022.

Man United sebelumnya melepas Facundo Pellistri dengan status pinjaman ke Deportivo Alaves selama satu musim.

Kondisi tersebut juga bakal diterima oleh Amad dalam waktu dekat.

Baca Juga: Soal Transfer Duvan Zapata, Agen Sebut Belum Ada Tawaran Resmi dari Inter Milan

Bulan lalu, Ole Gunnar Solskjaer telah menegaskan dirinya berharap Man United melepas sejumlah pemain muda untuk dipinjamkan.

"Para pemain muda telah merasakan sepak bola, kemudian pada awal Agustus, beberapa akan dipinjamkan," kata Solskjaer.

TWITTER.COM/MUFCMPB
Pemain Manchester United, Amad Diallo.

"Kami sudah menyiapkan beberapa nama dan beberapa dari mereka masih dalam diskusi antara kami dan para pemain tentang ke mana tempat terbaik untuk pergi," ujar Solskjaer menambahkan.

Amad sendiri baru tiba di Old Trafford pada bursa transfer musim dingin Januari 2021.

Baca Juga: Dewan Umum LaLiga Menyetujui 'Boost LaLiga' - LaLiga Impulso

Man United mencomot pemain berusia 19 tahun ini dari Atalanta dengan banderol 37,5 juta pounds (sekitar Rp 743 miliar).

Oleh Ole Gunnar Solskjaer, Amad diberi kesempatan tampil sebanyak 3 kali di Liga Inggris pada musim 2020-2021.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P