Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United mendapat peringatan untuk tidak memforsir tenaga Bruno Fernandes dalam menghadapi musim kompetisi baru.
Bruno Fernandes menjelma menjadi pemain penting bagi Manchester United sejak tiba pada Januari 2020.
Manchester United rela menggelontorkan dana hingga 56,7 juta pounds (sekitar Rp 1,12 triliun) demi mengangkut Bruno Fernandes dari Sporting CP.
Tiba di paruh kedua musim 2019-2020, Bruno Fernandes menunjukkan dirinya tidak salah direkrut oleh Man United.
Baca Juga: Gabung Eintracht Frankfurt, Begini Refleksi Rekan Erling Haaland Selama Bermain di AC Milan
Fernandes dipercaya tampil sebanyak 14 kali oleh Ole Gunnar Solskjaer di Liga Inggris.
Dari jumlah penampilan tersebut, gelandang serang berpaspor Portugal ini mengemas 8 gol dan 7 assist.
Jika ditotal, Fernandes mencatatkan 22 penampilan bersama Setan Merah dengan mengoleksi 12 gol dalam musim perdananya.
Pamornya semakin naik bersama Man United pada musim 2020-2021.
Baca Juga: Lionel Messi Sebut Barcelona dan Real Madrid Akan Tertimpa Kemalangan
Pemain berusia 26 tahun tersebut mampu mencetak 28 gol dan mengemas 17 assist dari 58 penampilan di berbagai ajang kompetitif.
Musim lalu, Ole Gunnar Solskjaer memercayai Fernandes sebagai starter sebanyak 35 kali di Liga Inggris.
Dirinya juga menjadi top scorer bagi Man United di Liga Inggris berkat sumbangsih 18 gol, mengalahkan Marcus Rashford (11) dan Edinson Cavani (10) yang notabene biasa bermain sebagai penyerang.
Menilik performa impresif yang diperlihatkan oleh kompatriot Cristiano Ronaldo tersebut, tidak mengherankan jika sang pemain bakal kembali diandalkan pada musim kompetisi baru.
Baca Juga: Ronald Koeman: Saatnya Barcelona Tutup Bab Lionel Messi di Buku Sejarah
Apalagi dari segi mencetak gol, Fernandes tergolong mumpuni dan tidak kalah dari para penyerang Man United.
Kekhawatiran justru diperlihatkan oleh eks pemain Setan Merah, Louis Saha.
Louis Saha, yang sukses mempersembahkan dua trofi Liga Inggris dan satu gelar Liga Champions bersama Man United, meyakini ekspektasi tinggi bakal diterima oleh Fernandes.
Kemampuan Fernandes dalam mencetak gol menjadi tolok ukurnya.
Baca Juga: 3 Tim Sudah Gagal Satukan Messi dan Ronaldo, PSG Yakin Bisa?
Pria asal Prancis itu juga mendesak rekan satu tim Fernandes untuk mulai mengurangi beban kerjanya.
Hal ini dikarenakan kertergantungan dan tenaga yang diforsir bagi Fernandes tampak diperlihatkan Man United terutama dalam urusan mencetak gol.
"Musim baru akan sangat sulit bagi Fernandes karena ekspektasi semua orang terhadapnya bakal sangat tinggi," kata Saha, dikutip BolaSport.com dari GentingBet.
"Apa yang dia lakukannya sungguh luar biasa dan akan sulit baginya untuk mencapai level itu lagi karena dua alasan."
Baca Juga: Manchester United Vs Leeds United - Belum Fit 100 Persen, Jadon Sancho Kemungkinan Absen
"Pertama, orang sekarang tahu kemampuannya dan sebagai hasilnya, lawan akan membuat sulit permainannya."
"Lagi pula beban yang dipikul Fernandes harus dibagi."
"Man United perlu belajar bermain lebih baik sebagai sebuah tim karena pemain seperti Sancho, Rashford dan Martial harus berkontribusi."
"Ini tidak bisa diulang kembali seperti tahun lalu dengan ketergantungan yang berlebihan pada Fernandes untuk mencetak semua gol."
"Man United perlu berbagi beban di antara tim dan itu akan membantu Fernandes melangkah lebih jauh," ujar Saha melanjutkan.