Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek PSS Sleman, Aaron Evans, bicara kedalaman skuad yang dimiliki klub dengan julukan Elang Jawa tersebut.
Hal itu diungkapkan oleh Aaron Evans saat dihubungi BolaSport.com, Minggu (15/8/2021).
Dikatakan Aaron Evans, PSS Sleman mempunyai komposisi pemain yang solid.
Apalagi skuad PSS Sleman saat ini tidak jauh berbeda ketika berlaga di Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Agendakan Uji Coba, PSM Makassar Tak Diperkuat Winger Timnas Indonesia
Pada Piala Menpora 2021, PSS Sleman berhasil finish di posisi ketiga terbaik.
"Ya, kami memiliki tim yang solid," kata pemain asal Australia tersebut.
"Kami jelas memiliki Piala Menpora yang sukses dengan skuad yang kami miliki," tutur Aaron Evans.
Baca Juga: Bos Yamaha Tepis Kabar Tak Beri Dukungan Maverick Vinales pada MotoGP
Aaron Evans menambahkan, kuota pemain asing yang menghuni PSS Sleman juga belum lengkap.
Saat ini hanya ada Aaron Evans dan Mario Maslac yang berstatus sebagai legiun asing.
Ia berharap ketika dua pemain asing itu tiba dapat semakin menambah kekuatan PSS Sleman.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam dkk Tumbang dari Daejeon Hana Citizen di K-League 2
"Dan kami masih menunggu untuk menambah dua pemain asing lagi," ujar mantan pemain Barito Putera itu.
"Jadi mudah-mudahan ketika mereka tiba itu akan semakin memperkuat tim kami."
"Dan kami bisa menjadi tim yang kompetitif di Liga 1 yang saya yakin kami akan melakukannya," kata Aaron Evans.