Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Spurs Vs Man City - Harry Kane Ngilang, Manusia Rp2 Triliun Jadi Starter

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 15 Agustus 2021 | 22:08 WIB
Harry Kane menghilang dari susunan pemain, manusia berharga Rp 2 triliun turun menjadi starter dalam laga Spurs vs Manchester City. (TWITTER.COM/FOXSOCCER)

BOLASPORT.COM - Harry Kane menghilang dari susunan pemain, manusia berharga Rp 2 triliun turun menjadi starter dalam laga Spurs vs Manchester City.

Laga big match akan tersaji pada pertandingan terakhir pekan perdana Liga Inggris 2021-2022.

Pertandingan tersebut akan mempertemukan Tottenham Hotspur dan Manchester City.

Tottenham Hotspur bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Manchester City di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (15/8/2021) waktu setempat atau pukul 22.30 WIB.

Ada yang menarik dari laga kali ini karena penyerang andalan Spurs, Harry Kane, tak nampak pada starting line-up.

Baca Juga: Tak Mau Menyerah, Manchester City Siapkan Tawaran Kedua Senilai Rp2,5 Triliun untuk Harry Kane

Bahkan, Kane juga tidak ada di daftar pemain yang dibawa Nuno Espirito Santo dalam laga kali ini.

Nuno pun memilih memasang Son Heung-Min sebagai ujung tombak dalam skema formasi 4-2-3-1.

Sampai saat ini, masih belum diketahui alasan Kane tidak dimasukkan ke dalam susunan pemain pada laga kali ini.

Nantinya, Son akan ditopang oleh tiga gelandang serang, yakni Steven Bergwijn, Dele Alli, dan Lucas Moura.

Sementara itu, Pierre-Emile Hoejbjerg akan berduet dengan talenta mudah Spurs, Oliver Skipp.

Baca Juga: Eks Winger Tottenham Hotspur Beri Satu Taktik untuk Pertahankan Harry Kane

Di lini belakang, Nuno mempercayakan sektor bek tengah pada Eric Dier dan Davinson Sanchez.

Sanchez mengisi kekosongan yang ditinggalkan Toby Alderweireld ke Liga Qatar.

Sementara di sektor bek kanan ada Jahet Tanganga dan di sektor bek kiri ada Sergio Reguilon.

Sang kapten, Hugo Lloris, masih menjadi pilihan utama Spurs di bawah mistar gawang.

Dari kubu tim tamu, Manchester City akan menggunakan skema formasi 4-3-3 dengan tiga penyerang sekaligus.

Baca Juga: Pelatih Tottenham Hotspur Harry Kane Akan Siap Turun Hadapi Manchester City

Raheem Sterling, Ferran Torres, dan Riyad Mahrez akan diplot sebagai trisula maut untuk menjebol gawang Spurs.

Di lini tengah, Manchester City akan memainkan rekrutan anyar mereka, Jack Grealish, sebagai starter.

Grealish didatangkan dari Aston Villa dengan biaya sekitar 105,75 juta pounds atau setara dengan Rp2,11 triliun.

Fernandinho dan Ilkay Guendogan akan menemani Grealish untuk mengatur irama permainan dari lini tengah.

Di sektor bek, ada nama-nama, seperti Benjamin Mendy, Nathan Ake, Ruben Dias, dan Joao Cancelo.

Baca Juga: Mantan Pelatih Tottenham Minta Ole Gunnar Solskjaer Tikung Man City Dapatkan Harry Kane

Ederson Moraes akan bertugas sebagai tembok pertahanan terakhir sebelum gawang mereka dijebol Spurs.

Berikut susunan pemain Tottenham Hotspur vs Manchester City yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi Premier League:

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 1-Hugo Lloris; 25-Japhet Tanganga, 6-Davinson Sanchez, 15-Eric Dier, 3-Sergio Reguilon; 29-Oliver Skipp, 5-Pierre-Emile Hoejbjerg; 23-Steven Bergwijn, 20-Dele Alli, 27-Lucas Moura; 7-Son Heung-Min

Pelatih: Nuno Espirito Santo

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 27-Joao Cancelo, 3-Ruben Dias, 6-Nathan Ake, 22-Benjamin Mendy; 10-Jack Grealish, 25-Fernandinho, 8-Ilkay Guendogan; 26-Riyad Mahrez, 21-Ferran Torres, 7-Raheem Sterling

Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Anthony Taylor

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P