Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terbang ke Turki, RANS Cilegon FC Boyong 26 Pemain

By Abdul Rohman - Senin, 16 Agustus 2021 | 20:00 WIB
Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad (kanan) dan Presiden RANS Cilegon FC, Roofi Ardian (kiri), sedang berkunjung ke Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 27 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - RANS Cilegon FC memboyong 26 pemain untuk terbang ke Turki.

Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden RANS Cilegon FC, Roofi Ardian, dalam sesi jumpa pers secara virtual.

Skuad RANS Cilegon FC dijadwalkan bertolak ke Turki pada Selasa (17/8/2021) malam.

Saat di Turki, klub yang diasuh Bambang Nurdiansyah itu juga akan menjalani dua laga uji coba.

Baca Juga: Menggila bersama Barcelona di Laga Perdana, Martin Braithwaite Masuk Buku Sejarah Liga Spanyol

Tim yang akan ditantang RANS Cilegon FC adalah Fenerbahce dan 1992 Konyaspor.

Roofi Ardian berharap akan ada pengalaman yang dapat dipetik saat menimba ilmu di Turki.

"Sekitar 26 pemain yang berangkat ke Turki, dan keberangkatan ini bukan hanya sekedar traning saja disitu kami menimba di sana," ujar Roofi Ardian.

Baca Juga: Resmi! Maverick Vinales Gabung Aprilia Gresini pada MotoGP 2022