Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mino Raiola dituding sebagai orang yang bertanggung jawab atas perginya Gianluigi Donnarumma dari AC Milan. Namun, ternyata faktanya berbeda.
Menurut mantan bek AC Milan, Cristian Zaccardo, Gianluigi Donnarumma, yang kontraknya bersama I Rossoneri kedaluwarsa pada 30 Juni 2021, bisa saja bertahan.
Namun, karena campur tangan Mino Raiola, yang notabene adalah agen Gianluigi Donnarumma, kiper berusia 22 tahun itu jadi memilih tidak memperpanjang kontraknya dengan AC Milan.
Cristian Zaccardo menilai Mino Raiola telah memengaruhi Donnarumma untuk meminta gaji lebih besar dalam kontrak baru di Milan.
Baca Juga: Bek AC Milan Sebut Ada Rahasia di Balik Transfer Gianluigi Donnarumma ke PSG
"Keinginan Donnarumma adalah bertahan di Milan," kata Zaccardo seperti dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
"Jika dia melakukan negosiasi kontrak sendiri, maka dia pasti sudah menandatangani kontrak baru."
"Namun, dengan agen Donnarumma, yang merasa bisa mendapat uang lebih besar, Donnarumma jadi butuh agen dalam negosiasi itu," tutur Zaccardo menambahkan.
Donnarumma akhirnya meninggalkan AC Milan untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain pada bursa transfer musim panas 2021.