Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pelatih Barcelona Tutup Mulut, Kelakuan Lionel Messi yang Kerap Memberi Teguran di Ruang Ganti Tetap Jadi Misteri

By Bagas Reza Murti - Jumat, 20 Agustus 2021 | 09:05 WIB
Skuat Barcelona mendapat arahan dari Ernesto Valverde di laga pekan ketiga Liga Spanyol melawan Osasuna, Sabtu (31/8/2019). (LALIGA)

BOLASPORT.COM - Eks pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengaku tak ingin menunjukkan hubungannya dengan Lionel Messi di ruang ganti yang dikabarkan jadi penyebab dirinya dipecat oleh Barcelona pada awal Januari 2020.

Ernesto Valverde akhirnya buka suara setelah lebih dari setahun meninggalkan Barcelona.

Ia kini bicara di depan media soal ruang ganti Barcelona ketika itu.

Namun, Valverde ingin membiarkan apa yang terjadi di dalam ruang ganti Barcelona kala itu tetap menjadi misteri.

Ernesto Valverde dipecat Barcelona pada 13 Januari 2020.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ngelayap Bareng Pembalap MotoGP, Juventus Menang Telak

Salah satu penyebab utamanya adalah kegagalan Barcelona di Liga Champions dalam dua musim beruntun.

Pada 2017-2018, Barcelona didepak AS Roma dalam fase perempat final.

Lionel Messi dkk sudah menang 4-1 pada pertemuan pertama di Stadion Camp Nou.

Akan tetapi, Barcelona takluk 0-3 dalam duel kedua di markas Roma sehingga kalah agresivitas gol tandang.

Setahun berikutnya, yakni musim 2018-2019 Barcelona mengalami kekalahan serupa.

Di partai semifinal, Barcelona yang sudah menang 3-0 atas Liverpool di laga leg pertama dipaksa tersingkir secara mengenaskan.

Di laga leg kedua, Barcelona ditumbangkan Liverpool 0-4 dalam laga yang digelar di Anfield, membuat mereka akhirnya kalah 3-4 secara agregat.

Baca Juga: Hasil UEFA Conference League - Jose Mourinho Punya Debut Impian, Calon Pemain Timnas Indonesia Cetak Gol Lagi

TWITTER.COM/FCBARCELONAFI
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, berbicara kepada Lionel Messi.

Ernesto Valverde dituduh yang paling bertanggung jawab atas dua kegagalan Barcelona di Liga Champions.

Valverde dikabarkan tak bisa memenangkan ruang ganti, di mana pemain-pemain senior Barcelona lebih dominan ketimbang dirinya.

Lionel Messi yang saat itu jadi kapten pun dikabarkan tak ragu menegur Valverde bila instruksi yang diberikan tak sesuai dengan keinginannya.

Media Spanyol, Marca, menyebut hal itu terjadi karena beberapa pemain telah menafsirkan pendekatan sang pelatih sebagai tanda kelemahan.

Berbicara dalam acara TV Spanyol, ETB, Ernesto Valverde enggan menjawab pertanyaan soal hubungannya dengan para pemain senior Barcelona, terutama Lionel Messi yang yang diduga sering menegurnya.

Juru taktik yang kini berusia 57 tahun itu lebih memilih menjadikan hal tersebut sebagai misteri karena baginya akan lebih baik untuk semua pihak jika orang-orang tidak mengetahui seperti apa hubungannya dengan pemain senior Barcelona dan Lionel Messi.

"Saya tidak bisa membicarakan hal-hal ini di depan umum," tutur Valverde seperti dikutip BolaSport.com dari Sport.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Si Kerbau Menangkan Klub Steven Gerrard, Rekan Setim Mesut Oezil Kebingungan Cari Lambang Klub

TWITTER.COM/ENGLISH_AS
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde.

"Mereka adalah bagian dari misteri. Begini seharusnya."

"Sebaiknya orang tidak tahu seperti apa hubungan kami. Sebaiknya mereka tidak tahu bagaimana sebenarnya yang terjadi," tambahnya.

Ernesto Valverde tercatat melatih Barcelona dari periode 1 Juli 2017 sampai 13 Januari 2020.

Dalam kurun waktu itu, Ernesto Valverde mengawal Barcelona melakoni 145 pertandingan lintas ajang.

Rekor Ernesto Valverde selama melatih Barcelona sendiri bisa dibilang tidak terlalu buruk.

Ernesto Valverde mengantarkan Barcelona menang 97 kali, imbang 32 kali, dan kalah 16 kali dengan total gol berjumlah 339 dan kebobolan 128 kali.

Barcelona sukses meraih empat gelar bersama Valverde, yakni Liga Spanyol (2018, 2019), Copa del Rey (2018), dan Piala Super Spanyol (2018).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P