Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain yang disebut anak kesayangan Pep Guardiola, Bernardo Silva, tak mau dijadikan tumbal kedatangan Harry Kane ke Manchester City.
Saga transfer penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, nampaknya masih belum berakhir.
Kane masih terus dikaitkan dengan kepergiannya dari Tottenham Hotspur pada bursa transfer musim panas ini.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Manchester City menjadi satu-satunya klub yang memang berniat untuk mendatangkan Kane.
Bahkan, Manchester City sudah sempat memberikan penawaran kepada Tottenham Hotspur.
Baca Juga: Eks Striker Aston Villa Minta Harry Kane Sampaikan Maaf ke Spurs karena Gagal Beri Trofi
Namun, tawaran sebesar 120 juta pounds atau setara dengan Rp2,37 triliun tersebut ditolak mentah-mentah oleh Tottenham Hotspur.
Chairman Tottenham Hotspur, Daniel Levy, menginginkan harga yang lebih sekitar 160 juta pounds atau Rp3,16 triliun.
Jumlah tersebut tentu sangat besar bagi Manchester City di tengah pandemi saat ini.
Terlebih lagi, Manchester City telah mengeluarkan uang senilai 100 juta pounds untuk memboyong Jack Grealish dari Aston Villa.
Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Manchester City pun mulai memutar otak untuk tetap mengejar Kane.
Baca Juga: Harry Kane Angkat Kaki, Salah Satu dari Dua Striker Ini Cocok Direkrut Tottenham Hotspur
Kabarnya, The Citizens akan meningkatkan tawaran mereka menjadi sekitar 130 juta pounds.
Namun, Manchester City tidak hanya memberikan uang tunai, tetapi juga satu pemain milik mereka.
Pemain yang dikorbankan untuk mendapatkan Kane adalah gelandang asal Portugal, Bernardo Silva.
Silva memang tampil kurang memuaskan pada musim lalu saat Manchester City menjadi juara Liga Inggris.
Posisinya sering tergantikan oleh Phil Foden dan Riyad Mahrez yang lebih dipilih Pep Guardiola.
Baca Juga: Man City Ajukan Tawaran Lagi, Harry Kane Keluar dari Skuad Tottenham
Akan tetapi, pemain yang sempat disebut-sebut sebagai anak kesayangan Guardiola itu tidak mau menjadi tumbal bagi kedatangan Kane.
Silva menolak untuk menjadi bagian dari skema transfer kapten timnas Inggris itu ke Manchester City.
Masih menurut laporan yang sama, Silva lebih memilih untuk dijual ke klub Spanyol daripada Tottenham Hotspur.
Dua klub Spanyol, Atletico Madrid dan Barcelona, disebut menjadi opsi tujuan karier Silva selanjutnya.
Sebenarnya, Manchester City bisa memanfaatkan kondisi tersebut untuk mendapatkan dana segar dari penjualan Silva.
Baca Juga: Sudah Waktunya Harry Kane Beralih dari Tottenham Hotspur ke Man City
Hanya saja, baik Atletico Madrid maupun Barcelona belum memberikan penawaran resmi kepada Manchester City.
Terlebih lagi, Barcelona juga masih berkutat dengan kondisi keuangan yang sedang berada di ujung tanduk.
Sementara Atletico Madrid masih berupaya untuk menghemat pengeluaran seiring semakin ketatnya aturan keuangan di Liga Spanyol saat ini.