Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Impian Hakan Calhanoglu di Inter Milan: Assist, Gol Geledek 20 Meter, Langsung Pemain Terbaik

By Beri Bagja - Minggu, 22 Agustus 2021 | 07:45 WIB
Aksi Hakan Calhanoglu menghasilkan gol dalam partai Inter Milan vs Genoa di pekan 1 Liga Italia 2021-2022. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

BOLASPORT.COM - Debut impian Hakan Calhanoglu di Inter Milan berhias assist, gol tembakan geledek, dan langsung jadi pemain terbaik.

Hakan Calhanoglu melakukan presentasi terbaik sebagai pemain baru Inter Milan di depan publik Giuseppe Meazza, Sabtu (21/8/2021).

Gelandang serang asal Turki itu melakoni debut gemilang memakai seragam Nerazzurri di laga pembuka Liga Italia 2021-2022.

Calhanoglu mencetak assist dan gol yang membantu sang kampiun petahana menang 4-0 atas Genoa.

Dia tiba musim panas ini setelah tak memperpanjang kontrak di klub rival sekota, AC Milan.

Baca Juga: Inter Milan Gemilang dalam Debut Simone Inzaghi, Conte dan Lukaku adalah Masa Lalu

Hanya butuh waktu kurang seperempat jam baginya untuk memikat hati penggemar Inter.

Pertama, Calhanoglu melayangkan korner melengkung yang mengarah tepat ke kepala Milan Skriniar.