Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiraja Banda Aceh Akui Sulit Dapat Lawan Uji Coba yang Bagus

By Abdul Rohman - Senin, 23 Agustus 2021 | 06:25 WIB
Sekretaris Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani (Persiraja Banda Aceh)

BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh mengalami kesulitan mencari lawan uji coba yang sepadan di kota dengan julukan Serambi Mekkah tersebut.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani.

Agenda uji coba bisa dipakai untuk melihat sejauh mana kemampuan skuad Persiraja Banda jelang kompetisi Liga 1.

Dua partai uji coba telah dilewati klub yang berjulukan Laskar Rencong tersebut dalam seminggu terakhir.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Atletico Madrid ke Puncak, Real Madrid di Atas Barcelona

Persiraja mendapatkan hasil imbang 1-1 kontra PSBL Langsa, serta kalah 0-2 dari tim Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh.

"Kemarin sudah beruji coba dengan PSBL Langsa (15/8/2021) dan melawan tim PON Aceh (21/8/2021)," kata Rahmat Djailani.

"Di Aceh susah mendapatkan lawan bagus."

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Ronaldo Celaka 4 Menit, Mourinho Tertawa, Juventus Kelelep, Roma Pepet Inter

"Mengundang tim juga harus pakai uang," sambung Rahmat Djailani.

Rahmat Djailani menambahkan skuad asuhan Hendri Susilo itu akan terus menjalani persiapan di Aceh.

Skuad Persiraja Banda Aceh dijadwalkan berangkat ke Pulau Jawa pada H-2 sebelum kick-off kompetisi Liga 1.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Setengah Lusin Gol Tercipta, 1 Pemain Kartu Merah, Real Madrid Gagal Kalahkan Levante

Penyelenggaraan Liga 1 berpusat di Pulau Jawa dengan sistem seri.

"Ya, persiapan (Persiraja Banda Aceh) sepenuhnya di Aceh," tutur Rahmat Djailani kepada BolaSport.com.

Adapun pelaksanaan Liga 1 dijadwalkan melakukan kick-off pada 27 Agustus 2021.

Baca Juga: Pelatih Persik Kediri Mengakui Dirinya Belum Puas dengan Kondisi Pemain

Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu bakal berlangsung dengan protokol kesehatan yang ketat.

Pasalnya, gelaran Liga 1 bergulir di tengah pandemi COVID-19 yang masih merebak.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P