Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mendapat Tawaran Klub Luar, Penyerang Bali United: Saya Ingin Selamanya di Bali United

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 23 Agustus 2021 | 18:30 WIB
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, menceritakan kisahnya berjumpa pemain Indonesia yang layak bermain di Eropa. (INSTAGRAM BALI UNITED)

BOLASPORT.COM - Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, bercerita tentang kariernya di Bali United.

Setelah sekian lama ditunda, Liga 1 rencananya akan bergulir pada 27 Agustus.

Selama kompetisi belum bergulir, penyerang Bali United, Ilija Spasojevic mengaku mendapat tawaran bermain di luar negeri.

Baca Juga: Madura United Nyatakan Siap Menyongsong Kerasnya Liga 1 2021

Tetapi, dia menolak dan memilih tetap di Bali United.

Pemain naturalisasi kelahiran Yugoslavia ini mengaku Bali sudah menjadi rumahnya.

Dia menegaskan jika saat ini di Bali United sudah seperti keluarga.

"Saya dapat banyak tawaran bermain di luar. Tapi saya pilih di Bali United karena sudah seperti keluarga," kata Spaso dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Bali.

Baca Juga: Peluang Marc Marquez Jadi Ikon Baru MotoGP Usai Era Valentino Rossi

Selain itu, Spaso berharap bisa selamanya di Bali United.