Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, serta striker Serdadu Tridatu, Ilija Spasojevic sepakat untuk meminta agar suporter tetap mematuhi aturan yang ada.
Bali United telah dijadwalkan bakal melawan Persik Kediri dalam laga pembuka Liga 1 2021/2022.
Pertandingan yang akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (27/8/2021) itu bakal bergulir tanpa penonton.
Baca Juga: Drawing Liga Champions - 3 Mantan Klub Berebut Reuni dengan Ancelotti
Seperti diketahui, Liga 1 diperbolehkan bergulir dengan syarat ada penerapan protokol kesehatan secara ketat dan tidak boleh ada penonton.
Hal ini lantaran Liga 1 bergulir di tengah pandemi Covid-19, sehingga ada syarat-syarat yang harus dipatuhi.
Baca Juga: Persita Pastikan Tak Rilis Jersey Baru, Gunakan Seragam Lama
Oleh karena itu Stefano Cugurra meminta agar suporter tetap nonton di rumah saja demi kelancaran kompetisi.
“Kami minta sama suporter agar tak datang ke stadion, tak ada suporter kumpul. Nikmati pertandingan besok di rumah saja,” ujar Stefano Cugurra dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Kamis (26/8/2021).
Baca Juga: Bali United Siap Patahkan Tradisi Buruk di Laga Pembuka Liga 1 2021
Hal senada juga diungkapkan oleh Ilija Spasojevic yang meminta agar suporter tidak nekat ke stadion ataupun menggelar nonton bersama.
Menurut Spaso, kesuksesan bergulirnya Liga 1 bergantung pada suporter.