Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paralimpiade Tokyo 2020 - Medali Perunggu Jadi Kejutan bagi Saptoyogo Purnomo

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 27 Agustus 2021 | 21:50 WIB
Atlet para atletik putra Indonesia, Saptoyogo Purnomo, berpose dengan medali perunggu yang dia raih dari lari nomor 100 meter T37 Paralimpiade Tokyo 2020. (NPC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Atlet para atletik putra Indonesia, Saptoyogo Purnomo, mengaku terkejut dengan medali perunggu yang dia raih pada ajang Paralimpiade Tokyo 2020.

Semula, Saptoyogo Purnomo cuma ditargetkan memperbaiki catatan waktu personal. Namun, dia mampu melampaui target itu dengan finis di posisi 3 besar.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Saptoyogo menambah perolehan medali Indonesia usai meraih medali perunggu pada cabang olahraga para atletik nomor lari 100 meter putra kategori T37.

Dalam pertandingan final yang berlangsung di Stadion Olympic, Tokyo, Jepang, Jumat (27/8/2021) sore WIB, Saptoyogo mencatat waktu 11,31 detik.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Inggris 2021 - Quartararo Tercepat, Rossi ke-10

Selain membuahkan medali perunggu, catatan waktu tersebut juga menempatkan Saptoyogo sebagai pemilik rekor Asia.

"Medali perunggu ini merupakan sebuah kejutan di ajang Paralimpiade Tokyo 2020," ucap Saptoyogo, dikutip dari siaran pers NPC Indonesia yang diterima BolaSport.com.

"Awalnya, saya hanya ditargetkan untuk pecah rekor pribadi, tetapi bersyukur bisa dapat medali perunggu," kata atlet berusia 23 tahun itu.

Baca Juga: Bos Aprilia Beri Sinyal Maverick Vinales Ikut Balapan MotoGP Aragon 2021