Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Aston Villa, Tim Sherwood, menyarankan tiga pemain Manchester United angkat kaki setelah Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford.
Manchester United mengumumkan perekrutan Cristiano Ronaldo dari Juventus pada Jumat (27/8/2021).
Menurut laporan dari Sky Sports yang dikutip oleh BolaSport.com, Manchester United menyodorkan kontrak untuk Ronaldo selama dua tahun atau hingga 2023.
Adapun Man United membayar sebesar 23 juta euro atau sekitar Rp 390 miliar untuk merekrut megabintang Portugal itu.
Kepindahan Ronaldo ke Manchester United ini menimbulkan kehebohan pada bursa transfer musim panas ini.
Pasalnya, Ronaldo sempat diberitakan akan pindah ke rival sekota Man United, yakni Manchester City.
Ronaldo sendiri pernah berkostum Man United pada 12 Agustus 2003 hingga 6 Juli 2009.
Pada periode tersebut, striker berusia 36 tahun itu mencatatkan 118 gol dan 69 assist dalam 292 pertandingan di semua kompetisi.
Baca Juga: Ronald Koeman Sebut Dua Hal yang Buat Barcelona Tak Bisa Bermimpi Jadi Tim Terbaik di Dunia