Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya, cuaca yang berbeda dari Portugal menjadi hal yang perlu diperhatikan, tapi dia merasa hal itu bukan masalah.
Apalagi ada dua pemain asal Amerika Latin lainnya yakni Adilson Maringa dan Carlos Fortes.
“Kondisi cuaca di sini mungkin lebih panas dari Portugal, namun itu tidak menjadi masalah," ungkap Sergio Silva.
"Karena untuk adaptasi di sini ada pelatih dan juga Adilson Maringa dan Carlos Fortes.”
Baca Juga: Kontroversi Gol Kemenangan Man United atas Wolves, Tekel Paul Pogba Bisa Patahkan Kaki Ruben Neves
Mengenai pemilihan Sergio Silva, pelatih Arema FC, Eduardo Almeida menjelaskan jika alasan utamanya berdasarkan pengalaman.
Sebelumnya, Sergio Silva bermain untuk Anadia FC dan Feirense yang berada di Liga 2 Portugal.
“Dalam memilih pemain saya sudah menyiapkan 5 sampai 6 pemain. Semuanya melalui proses analisis, namun pertimbangan terbesarnya karena dia memiliki pengalaman bermain di Liga 2 Portugal,” ungkap Almeida.
Baca Juga: Mantan Striker Spurs Sarankan Wonderkid Man United Tiru Satu Sifat dari Cristiano Ronaldo
Walaupun baru merasakan kompetisi sepak bola Indonesia, Eduardo Almeida menjelaskan jika Sergio akan segera bisa menyatu dengan tim.
“Adaptasi itu ada banyak hal, tapi bagi Sergio Silva hal itu tidak akan menjadi persoalan,” pungkas Eduardo Almeida.