Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanggapan Kapten Tim soal Adaptasi Pemain Baru di Tubuh Tira Persikabo

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 2 September 2021 | 23:15 WIB
Abduh Lestaluhu saat masih berkostum Tira Persikabo di Liga 1 2020 (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tira Persikabo merupakan salah satu klub Liga 1 2021 yang mengalami perombakan cukup besar dari segi komposisi pemain.

Meski tidak banyak, namun bongkar pasang pemain cukup berdampak pada tim berjuluk Laskar Padjajaran tersebut.

Tira Persikbo adalah tim yang pertama kali ditinggal pemain asingnya pergi yakni Petteri Pennanen (Finlandia.)

Kemudian disusul Artyom Filiposyan (Uzbekistan), Petteri Pennanen dan Alex Goncalves (Brasil).

Mereka kompak meninggalkan tim karena ketiadaan kompetisi Liga 1 2020.

Baca Juga: Bergulirnya Kembali Liga 1 Menjadi Motivasi Buat Kapten Madura United

Adapun untuk pemain lokal, manajemen Tira Persikabo sejatinya sudah berusaha mempertahankan.

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu tak disangka mereka harus ditinggalkan sejumlah pilar intinya.

Pemain inti yang angka kaki di antaranya Wawan Febrianto, Herwin Saputra, Rifad Marasabessy hingga Abduh Lestaluhu.

Terlebih, Wawan dan Abduh Lestaluhu adalah pemain langganan yang sudah lama membela Tira Persikabo.