Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Italia incar rekor "kebal bacok" milik Brasil dan Spanyol yang tidak terlukai oleh kekalahan dalam 35 pertandingan beruntun.
Juara Piala Eropa, timnas Italia, melakoni duel perdana pasca-kampiun Euro 2020 dengan menjamu Bulgaria.
Gli Azzurri menyambut sang tamu pada laga keempatnya di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.
Pertandingan ini berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Kamis (2/9/2021) atau Jumat dini hari WIB.
Menurut prakiraan susunan pemain di Football Italia, pelatih Roberto Mancini tak akan melakukan banyak perubahan dari skuadnya dua bulan lalu.
Baca Juga: Belum Puas dengan Gelar EURO 2020, Timnas Italia Bidik Juara Piala Dunia 2022
Baca Juga: Italia Juara EURO 2020 setelah Gagal ke Piala Dunia, Bangkit dari Kubur seperti 4 Negara Ini
Timnas Italia diprediksi melakukan satu permutasi saja dari starting XI final Euro 2020 kontra Inggris di Wembley, London, 11 Juli lalu.
Perubahan tersebut ialah menggantikan kapten Giorgio Chiellini dengan Francesco Acerbi di jantung pertahanan.