Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Surabaya Perkenalkan Sponsor Kedelapan untuk Liga 1 2021

By Wila Wildayanti - Sabtu, 4 September 2021 | 20:15 WIB
Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda dan CEO Pansaka Group, Dinar Wahyu dalam penandatanganan kerja sama, di Hall B Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (4/9/2021). (BOLASPORT.COM/ WILA WILDAYANTI)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya kembali memperkenalkan partner anyarnya di Liga 1 2021/2022 ini.

Dalam perkenalan ini Persebaya Surabaya berhasil menggaet Pansaka Grupu sebagai official partner untuk mengarungi Liga 1.

Launching kerja sama antara Persebaya Surabaya dengan Pansaka dan The Legion ini dilangsungkan di Hall B Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Sabtu (4/9/2021).

Baca Juga: Dari 36 Laga, Penakluk Tony Ferguson Percaya Khabib Nurmagomedov Lawan Tertangguh

Penandatanganan Memorandum of understanding (MoU) itu dihadiri oleh Presiden Persebaya Surabaya, Azrul Ananda dan Ceop Pansaka Group Dinar Wahyu.

Dengan kerja sama ini, tentu saja Azrul menyambut baik keinginan Pansaka Grup untuk mendukung Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Terlibat Diskusi, PSG Gagal Rekrut Ronaldo karena Satu Hal Krusial 

Menurut Azrul ini menjadi salah satu kabar baik untuk klub-klub di Indonesia karena tak sedikit pengusaha-pengusaha muda seperti Dinar Wahyu ikut mendukung klub, khususnya Persebaya.

Azrul pun berharap agar kerja sama ini bisa berjalan dengan lancar dan tentunya diharapkan pula bisa membawa keuntungan untuk kedua belah pihak.

Baca Juga: Arema FC Bertekad Raih Poin Sempurna di Laga Melawan PSM Makassar

Selain itu, dengan kerja sama ini juga bisa mengangkat produk asli Indonesia, khususnya.

“Kami bahagia bisa bekerja sama dengan Pansaka Group, perusahaan nasional yang didirikan oleh Mas Wahyu yang Arek Suroboyo asli,” ujar Azrul Ananda dalam jumpa pers di Hall B Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta.