Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Dramatis, Pelatih PSIS Semarang Apresiasi Kerja Keras Pemain

By Wila Wildayanti - Sabtu, 4 September 2021 | 20:45 WIB
Skuad PSIS Semarang menjalani latihan bersama di Stadion CItarum (INSTAGRAM/PSISOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang berhasil menang dramatis 1-0 atas Persela Lamongan dalam laga perdana di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (4/9/2021).

Gol tunggal PSIS Semarang berhasil dicetak Riyan Ardiansyah pada menit akhir pertandingan.

Baik PSIS Semarang dan Persela Lamongan sejak awal pertandingan saling jual beli serangan.

Baca Juga: Tak Beli Pemain di Posisi Ini, Jamie Carragher Kecewa pada Liverpool

Bahkan tim asal Kota Lumpia tersebut beberapa kali mendapatkan peluang melalui tendangan langsung ke arah gawang Persela.

Tetapi, akhirnya kebuntuan kedua tim mampu diakhiri pada menit ke-90 yang mana Riyan Ardiansyah melakukan sepakan keras dari luar kotak penalti.

Baca Juga: Gol Cepat Bawa Borneo FC Ungguli Persebaya Surabaya di Babak Pertama

Dengan sepakan keras itu pun mampu melesat apik pada gawang Dwi Kuswanto.

Menanggapi hasil pertandingan ini, tentu saja Asisten pelatih atau caretaker PSISS, Imran Nahumarury mengapresiasi kerja keras anak asuhnya.

Baca Juga: Griezmann Jadi Musuh Rahasia Pemain Barcelona, Disyukuri Usai Pergi

Imran mengaku bahwa laga perdana ini tidak mudah apalagi sejak awal Persela menunjukkan permainan yang luar biasa.

“Yang pasti pertandingan pertama itu yang paling sulit ya di event manapun juga. Tetapi saya memberikan apresiasi kepada para pemain yang tampil luar biasa,” ujar Imran Nahumarury dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Sabtu (4/9/2021).